JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sosok Ricky Zainal yang merupakan mantan suami Mommy ASF disebut suka kelayapan hingga akhirnya dia kedapatan selingkuh dengan wanita lain bernama Lola Diara.
Sebelumnya Kakak Lola Diara bernama Robiah Adawiyah menyebut bahwa Mommy ASF tak becus mengurus rumah tangga dan melayani suami. Sehingga, tak heran bila Ricky Zainal akhirnya selingkuh dengan Lola Diara.
Itulah yang kemudian disebutnya sebagai alasan Ricky Zainal menikahi Lola Diara, sosok pelakor dalam kisah Layangan Putus.
"Jaga ukhuwah ... jaga silaturahmi???? Tapi mertua datang dicuekin, mertua tlp ga mau angkat, mertua di rumah diketusin, mertua ipar2 sodara2 swami sampe sakit hati ... orang taunya yang baiknya, coba kasih tau juga gimana adab kamu sama suami di rumah gimana mba?"
"8 tahun nikah berapa x masakin suami? Berapa kali nemenin suami makan? Jangan lupa surat WAKAF MUSHOLA jangan diumpetin dibawa kabur katanya harta ga dibawa mati?" kata Robiah Adawiyah.
Karena ujaran kakak Lola Diara yang mencerca Mommy ASF itu, salah satu pengguna akun Twitter lantas memberikan balasan yang tak kalah menohok.
Akun bernama @rani_pflug mengungkapkan kebobrokan mantan suami Mommy ASF, Ricky Zainal yang berbanding terbalik dengan apa yang diperlihatkan di media sosial.
Menurutnya, Ricky Zainal hobi kelayapan naik moge.
"Kakaknya si Lola Diara nongol di fb Mommy ASF, bilang mommy istri yang buruk karena ga masakin suami dan nemenin makan. Kuy, 8th nikah 5x melahirkan, 4 anak kecil2 padahal si lakik tukang touring naik moge," cuit akun Twitter @rani_pflug.
Selain itu, akun tersebut juga mengungkap fakta yang mengarah pada kebenaran Ricky Zainal dan Lola Diara berselingkuh saat masih bersama Mommy ASF.
Dia mengatakan Lola Diara justru memutarbalikkan fakta tentang perselingkuhannya dengan Ricky Zainal.