POSKOTA.CO.ID – Timnas Putri Indonesia harus menelan kekalahan telak saat melawan Australia, dalam laga pembukaan fase Grup B Piala, dengan skor besar 18-0, di stadion Mumbay, India, Jumat (21/1/2022).
Awalnya, Indonesia tertinggal 9-0 di babak pertama dari Australia pada laga pembuka fase Grup B Piala Asia Putri 2022 di stadion Mumbay, India. Di babak kedua, skuad Garuda Pertiwi kembali kebobolan dengan tambahan 9 gol menjadi kalah 18 – dari The Matildas.
Pertandingan babak kedua dimulai, Fani digantikan oleh Nurhalimah agar Indonesia tidak terus kebobolan lagi. Sementara itu, Australia kembali mendominasi jalannya laga.
Hanya 3 menit berlangsung, tepatnya di menit ke-48, Ellie Carpenter melakukan tendangan jarak jauh dan tidak dapat diselamatkan oleh Nurhalimah. Skor kini menjadi 10-0 untuk Australia.
Selang beberapa menit, Sam Kerr kembali mengoyak jala gawang Indonesia untuk kesekian kalinya, tepat di menit ke-54.
Dengan tambahan gol tersebut, ia pun menjadi top skorer sementara Piala Asia Putria 2022.
Menit 55, Indonesia coba keluar dari tekanan dan mendapatkan tendangan penjuru yang dilakukan oleh Helsya Maeisyaroh, tapi belum bisa membuahkan gol.
Tanpa waktu lama, Australia kembali menambah gol ke-12 lewat sundulan Emily Van Egmond di menih ke-56.
Kemudian kemelut di depan gawang Nurhalimah mampu dimanfaatkan oleh Tameka Yallop untuk menambah gol ke-13 bagi Australia.
The Matildas kembali mendapatkan tendangan penalty di menit ke -60 yang diambil oleh Sam Ker, beruntung tendangannya diselamatkan oleh mistar gawang.
Kyah Pam Simon menambah keunggulan Australia di menit ke-68 menjadi 14-0, setelah tendangannya tidak bisa dihalau oleh Nurhalimah.