Buron! Jambret Rampas Tas Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat, Polisi Gerak Cepat Buru Pelaku

Jumat 21 Jan 2022, 18:20 WIB
Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat jadi korban penjambretan tas di pinggir jalan.

Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat jadi korban penjambretan tas di pinggir jalan.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polsek Tanah Abang telah menerima laporan kasus penjambretan yang dialami Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat, Hendra J Kede. Polisi akan melakukan pengecekan ke tempat kejadian perkara (TKP).

"Laporannya ada. Kita akan cek, cek TKP," kata Kapolsek Tanah Abang AKBP Haris Kurniawan saat dikonfirmasi, Jumat (21/1/2022).

Menurut Haris, saat itu korban sedang melintas usai keluar dari salah satu gedung di belakang gedung KONI, Jakarta Pusat.

"Ya dia (korban) melintas baru keluar dari gedung, dijambret, tasnya dirampas," jelas Haris.

Haris mengatakan pihaknya akan melakukan pemeriksaam saksi-saksi serta melacak cctv untuk mengejar pelaku yang diduga berjumlah dua orang tersebut.

Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi Informasi Pusat, Hendra J Kede dijambret. Tas berisi flashdisk dan dokumen-dokumen penting raib dibawa kabur pelaku.

Kejadian tersebut terjadi di Belakang Gedung KONI, Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Jumat (21/1/2022) siang.

Hendra mengatakan, saat itu dirinya sedang berjalan sendirian usai makan siang di sekitar Gedung KONI Jakarta Pusat.

"Tau-tau direbut saja begitu, itu berisi dokumen-dokumen dan flashdisk penting, terus orangnya lari, kabur gitu," ujarnya dikonfirmasi Jumat.

Saat kejadian, Hendra mengatakan ada salah satu petugas security yang melihat. Kemudian security tersebut membuka rekaman cctv.

Ternyata, pelaku yang berjumlah dua orang dengan menggunakan sepeda motor tersebut telah mengintai dirinya.

Berita Terkait

News Update