Pasien Rawat Inap RSDC Wisma Atlet Alami Penurunan Menjadi 2.535 Orang

Senin 17 Jan 2022, 16:06 WIB
RSDC Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat. (foto: poskota/ adam)

RSDC Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat. (foto: poskota/ adam)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat melaporkan adanya penurunan jumlah pasien rawat inap.

Menurut laporan Kepala Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian, M.M., pada Sabtu (15/1/2022).

Data yang ada menunjukkan kenaikan pasien rawat inap di RSDC Wisma Atlet Kemayoran tower 5 dan 6, berkurang sejumlah enam orang.

Jumlah tersebut membuat jumlah total pasien rawat inap yang sebelumnya sebanyak 2.541 orang, kini menjadi 2.535.

Lihat juga video “Presenter TV ‘HUJAN ANGIN RUSAK ATAP RUMAH, WARGA KHAWATIR”. (youtube/poskota tv)

 

Total pasien rawat inap tersebut masih didominasi oleh wanita, dengan jumlah 1.425 orang.

Sedangkan, sisanya pasien rawat inap laki-laki, yang berjumlah 1.135 orang.

Berdasarkan data rekapitulasi pasien RSDC Wisma Atlet Kemayoran sejak 23 Maret 2020 hingga 17 Januari 2022, jumlah pasien terdaftar sebanyak 134.236 orang.

Dilanjutkan, jumlah total pasien yang keluar sebanyak 131.701 orang.

Lebih rinci, sebanyak 1.072 orang dirujuk ke rumah sakit lain, 130.033 orang pasien sembuh.

Kemudian, jumlah pasien meniggal sebanyak 596 orang, tidak ada penambahan pasien meninggal.

Sementara itu, sebelumnya, pemerintah perketat mobilisasi keluar masuk Jakarta lantaran kasus Covid-19 varian Omicron jumlahnya meningkat.

Berita Terkait
News Update