Survei JSPI: Prabowo-Ganjar Unggul Tipis Dibanding Prabowo-Anies

Kamis 13 Jan 2022, 17:12 WIB
Survei JSPI: Prabowo-Ganjar Unggul Tipis Dibanding Prabowo-Anies. (foto: ist)

Survei JSPI: Prabowo-Ganjar Unggul Tipis Dibanding Prabowo-Anies. (foto: ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hasil survei Jaringan Survei Publik Indonesia (JSPI) menunjukkan elektabilitas tertinggi diperoleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto jika pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 diusung sebagai calon presiden (Capres) berpasangan dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Manajer riset JSPI, Yuyun Andriani mengatakan, Prabowo juga tetap mendapat elektabilitas tinggi jika berduet dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan sejumlah nama lain yang digadang-gadang maju pada Pilpres 2024.

"Untuk tiga pasangan calon menunjukkan bahwa bila Prabowo sebagai capres dalam semua varian selalu mendapat elektabilitas tertinggi. Dari itu semua pasangan Prabowo-Ganjar yang tertinggi terpaut tipis dengan Prabowo-Anies,” kata Manajer Riset JSPI, Yuyun Andriani, dalam paparannya, Kamis (13/1/2022).

JSPI juga merilis, dalam simulasi dua pasangan untuk semua varian simulasi secara konsisten masih mengunggulkan Prabowo sebagai capres dengan cawapresnya Ganjar terpaut tipis dengan pasangan Prabowo-Anies.

"Temuan survei untuk sementara ini masih menemukan Prabowo menjadi pemuncak elektabilitas baik secara individual capres maupun dalam berpasangan dengan cawapres," imbuhnya.

Berikut hasil survei berdasarkan simulasi pasangan calon yang dilakukan JSPI:

Tiga Pasangan Calon

Simulasi I
1. Prabowo-Puan: 38,3%
2. Anies-Sandi: 18,4%
3. Airlangga-Ganjar: 17,8%

Simulasi II
1. Prabowo-Ganjar: 39,7%
2. Airlangga-Anies: 21,8%
3. Sandi-AHY: 16,9%

Simulasi III
1. Prabowo-Anies: 37,8%
2. Ganjar-Erick Thohir: 20,3%
3. Airlangga-Muhaimin: 14,3%

Simulasi IV
1. Prabowo-Sandi: 30,3%
2. Anies-Ganjar: 24,1%
3. Airlangga-Erick: 18,9%

Dua Pasangan Calon

Simulasi I
1. Prabowo-Ganjar: 42,5%
2. Airlangga-Anies : 30,5%

Simulasi II 
1. Prabowo-Puan: 38,3%
2. Ganjar-Airlangga: 26,7%

Simulasi III
1. Prabowo-Anies: 42,2%
2. Ganjar-Airlangga: 26,7%

Simulasi IV
1. Prabowo-Erick: 38,8%
2. Ganjar-Sandi: 22,1%

Yuyun menjelaskan, survei tersebut diselenggarakan mulai 9-21 Desember 2021 lalu di 34 provinsi dengan melibatkan 1.520 responden yang masuk dalam kategori pemilik hak suara (the real voter) berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah.

Survei ini juga dilakukan melalui tatap muka langsung dengan menggunakan metodologi multistage random sampling yang memiliki margin of error (MoE) 2,5 persen.

 

Manajer riset JSPI, Yuyun Andriani. (foto: tangkapan layar/ist)

Sementara itu, untuk latar belakang pemilih, diketahui mayoritas adalah tamatan SMA atau sederajat dengan pekerjaan petani, pedagang, peternak dan kalangan buruh.

Kemudian untuk latar belakang religiusitas mayoritas beragama Islam dan dari etnis Jawa.



Di dalam survei tersebut, ada beberapa kategori yang diangkat untuk dijadikan bahan analisa dan kajian ilmiah. Yaitu elektabilitas, likeabilitas, popularitas dan tingkat kepuasan publik terhadap kinerja pemerintahan yang berjalan saat ini. (ys)

Berita Terkait

Obrolan Warteg: Dijelekin, Senyumin Aja

Jumat 13 Okt 2023, 06:00 WIB
undefined

News Update