Juara Piala Super Italia, Inter Milan Akui Sempat Kesulitan Atasi Juventus

Kamis 13 Jan 2022, 10:47 WIB
Kalahkan Juventus 2-1, Inter Milan menyabet juara Piala Super Italia 2022. (foto: inter milan)

Kalahkan Juventus 2-1, Inter Milan menyabet juara Piala Super Italia 2022. (foto: inter milan)

ITALIA, POSKOTA.CO.ID - Lewat pertandingan sengit selama 120 menit, Inter Milan akhirnya berhasil menjuarai Piala Super Italia setelah mengalahkan Juventus dengan skor 2-1 di Stadion Guiseppe Meazza, Kamis (13/1/2022).

Ini merupakan gelar Piala Super Italia pertama bagi Nerazzurri setelah menunggu lebih dari 10 tahun. Kemenangan skuad asuhan Simone Inzaghi ini ditentukan pada menit 120+1 pada babak kedua perpanjangan waktu melalui Alexis Sanchez.

Sementara itu Juventus sempat unggul lebih dulu lewat gol Weston McKennie pada menit ke-25 dan Inter Milan pun berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-35 lewat gol Lautaro Martinez yang sukses mengeksekusi tendangan penalti.

“Kami menghadapi tim yang sangat bagus. Mereka (Juventus) sempat mempersulit kami. Saya telah melihat statistik dan saya pikir kami pantas menang, tetapi kami melawan tim papan atas,” ujar Simone Inzaghi, seperti dikutip Poskota.co.id dari laman resmi Inter Milan.

“Saya memiliki rekor bagus melawan Juve di Piala Super dan kami sekarang telah memenangkan trofi pertama kami musim ini di depan para penggemar kami, jadi saya senang. Kami harus menjaganya. Kami menginginkan trofi ini karena Inter belum pernah memenangkan Piala Super sejak 2010 dan itu terlalu lama,” ungkap pelatih asal Italia tersebut.

Sementara itu, Presiden Inter Milan, Steven Zhang mengungkapkan rasa bangganya pada momen luar biasa tersebut.

“Ini adalah momen yang sangat spesial bagi kami; kami senang. Tim bermain hebat, kami juga berada di puncak liga, dan trofi ini adalah buah dari kerja keras pelatih dan para pemain,” kata Steven Zhang.

“Saya benar-benar senang dengan hasilnya. Kemenangan trofi ini pada masa sulit sepak bola memacu kami. Semua ini berkat kerja keras yang telah kami lakukan bersama selama enam tahun terakhir,” jelasnya.

“Saya ingin mendedikasikan kemenangan ini untuk semua penggemar Inter di seluruh dunia dan semua orang yang bekerja untuk klub. Merekalah yang membawa proyek ini ke depan,” pungkasnya.

Seperti diketahui, pada Piala Super Italia kali ini mempertemukan Inter sebagai juara Serie A musim 2020/2021, melawan Juventus yang menjuarai Coppa Italia pada musim lalu. (ichsan)

Berita Terkait

News Update