6 Orang Diciduk Polisi karena Melakukan Pengeroyokan di Serang

Minggu 09 Jan 2022, 23:10 WIB
Kasus Pengeroyokan di Serang. (ist)

Kasus Pengeroyokan di Serang. (ist)

"Setelah bersimbah darah para pelaku ini melarikan diri," ujar Ugum. 

Tak lama setelah para pelaku melarikan diri, datang dua anggota Polsek Kasemen Aipda Hendra dan Brigpol Jajang yang kebetulan berpatroli di sekitar lokasi. 

Keduanya kemudian membawa korban ke RSUD dr Dradjat Prawiranegara, Kabupaten Serang. 

"Saat sedang berpatroli, dua anggota kami melihat keramaian di lokasi dan melihat korban mengalami luka pada bagian kepala. Anggota kami tersebut kemudian membawa korban ke rumah sakit," kata Ugum. 

Dalam perjalanan membawa korban ke rumah sakit, Aipda Hendra dan Bripol Jajang melaporkan kejadian pengeroyokan tersebut kepada rekannya di Polsek Kasemen. 

Mendapat informasi itu, tim Reskrim Polsek Kasemen yang dipimpin Kanit Reskrim Ipda Febby Mufti Ali langsung memburu para pelaku. 

"Para pelaku berhasil ditangkap saat anggota reskrim melakukan penyisiran di sekitar TKP (tempat kejadian perkara-red). Mereka kemudian dibawa ke mapolsek untuk dimintai keterangan," ungkap Ugum. 

Berdasarkan keterangan para pelaku, tindakan pengeroyokan tersebut dilakukan bersama tiga rekannya yang lain.

Saat ini mereka masih diburu tim Reskrim Polsek Kasemen. 

"Ada tiga pelaku lain yang masih kami cari karena ikut terlibat mengeroyok korban. Untuk barang bukti, kami mengamankan sebuah balok yang digunakan untuk memukuli korban," kata Ugum. (haryono)

News Update