TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Tangerang menemukan delapan kasus baru Covid-19 di masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Tangerang, dr. Hendra Tarmizi mengatakan delapan orang yang dinyatakan positif Covid-19 adalah mereka yang baru saja pulang usai liburan di luar negeri.
"Mereka baru pulang dari berlibur diluar negeri. Namun ternyata sesampainya di Indonesia terkonfirmasi positif Covid-19," kata Hendra, Senin (3/1).
Dikatakannya, ke delapan warga Kabupaten Tangerang yang terkonfirmasi Covid-19 tersebut merupakan warga Kecamatan Pagedangan, Kelapa Dua dan Cisauk.
"Mereka tidak dikarantina disini tapi di wisma atlet karena langsung terdeteksi saat sampai di Indonesia,".
Namun, lanjut Hendra, setelah di periksa ke delapan warga Kabupaten Tangerang tersebut positif varian Delta dan negatif varian Omicron.
"Alhamdulillah setelah di lakukan pengecekan mereka tidak terkena varian Omicron namun masih varian yang la yakni Delta," ujarnya.
Sementara, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengaku pihaknya akan memperketat akses-akses masuk di perbatasan menuju Kabupaten Tangerang.
"Kita perketat seperti Bandara, Pelabuhan dan perbatasan wilayah masuk ke Kabupaten Tangerang," singkatnya.(Veronica Prasetio)