JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) baru saja merilis Prakiraan Cuaca Provinsi DKI Jakarta Senin, 3 Januari 2022.
Berdasarkan kutipan Poskota.co.id dari situs resmi BMKG: bmkg.go.id/, secara umum wilayah DKI Jakarta diprediksikan akan cerah berawan.

Indeks Prakiraan Cuaca DKI Jakarta Senin, 3 Januari 2022. (Foto/bmkg.go.id)
Berbeda dengan akhir tahun 2021, dimana hujan ringan bahkan disertai petir di beberapa wilayah diprediksikan akan terjadi. Cuaca DKI Jakarta Senin, 3 Januari 2022 terpantau cerah, bahkan tidak ada hujan.
Berikut ini merupakan Prakiraan cuaca DKI Jakarta Senin, 3 Januari 2022.
Pertama, wilayah Jakarta Barat diprediksi akan cerah berawan dari siang hingga dini hari.
Dengan suhu kisaran 24-33 derajat celcius dan persentase kelembapan udara 55-85 persen.
Selanjutnya, dengan tingkat ketinggian suhu 25-32 derajat celcius dan kelembapan udara menyentuh 60-85 persen.
Sama seperti wilayah Kotamadya Jakarta Barat, Jakarta Pusat diprediksi akan cerah berawan pada siang hingga dini hari.
Kemudian, Jakarta Selatan juga terpantau tak akan terguyur hujan, pada Senin, 3 Januari 2022.
Jakarta Selatan diprediksi akan berawan pada siang, kemudian cerah berawan pada malam hingga dini hari.
Dengan kisaran suhu 24-33 derajat celcius dan persentase kelembapan udara 60-90 persen.