Skuad Garuda Mencapai Final Piala AFF 2020, Ini Dia Kata Para Legenda Sepak Bola Indonesia

Rabu 29 Des 2021, 15:37 WIB
Skuad Garuda muda di Piala AFF 2020. (foto: affsuzukicup)

Skuad Garuda muda di Piala AFF 2020. (foto: affsuzukicup)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jelang leg pertama final Piala AFF 2020 antara Indonesia melawan Thailand di National Stadium, Singapura, Rabu (29/12/2021), beberapa legenda sepak bola Indonesia pun mengungkapkan peluang skuad Garuda kali ini cukup besar.

Hal ini terlihat dari kemajuan permainan skuad asuhan Shin Tae-yong dari babak penyisihan grup, hingga semi final serta dengan produktifitas gol yang cukup banyak.

Pelatih asal Korea Selatan ini pun cukup cerdik dalam menerapkan strategi bermain yang berbeda di setiap pertandingan membuat pelatih tim lawan. Bahkan menurut media Thailand, pelatih Alexandre Polking cukup sulit membaca strategi yang akan dimainkan oleh Shin Tae-yong.

Strategi dari pelatih 52 tahun ini pun dinilai oleh para legenda sepak bola Tanah Air cukup berhasil hingga membawa skuad Garuda ke babak final dengan jajaran pemain muda terbaik Indonesia saat ini.

Berikut Opini dari legenda sepakbola Indonesia yang dilansir Poskota dari channel Youtube T10 TV:

Imam Nahumarury:

“Menurut saya pribadi peluang timnas Indonesia selalu ada, karena masih ada waktu 90 menit, yang terpenting bisa meminimalisir kesalahan-kesalahan saat melawan Singapura. Secara mentalitas, secara semangat, secara fighting spirit tim ini sudah mengalami kemajuan.”

“Tapi di sepak bola hal itu tidak cukup mereka harus memiliki kecerdasan dalam bermain, meminimalisir kesalahan terutama pelanggaran di luar area kotak penaltI.”

Kurniawan Dwiyulianto:

“Peluang timnas Indonesia 50-50 dengan Thailand. Saya rasa ini akan menjadi pertandingan yang menarik karena kedua tim mempunyai gaya permainan yang berbeda."

"Tim Thailand lebih mengandalkan permainan passing game dengan kesabaran dan kedewasaan mereka bermain, dan Indonesia mempunyai fighting spirit yang lebih, determinasi yang tinggi, mudah-mudahan bisa ditunjukan di 2 pertandingan final ini.”

Berita Terkait
News Update