Namun Zulpan enggan membeberkan lokasi persis.
"Ada lah itu posisinya, masih di kawasan Tangerang," tuturnya.
Hingga kini, lanjut Zulpan, penyidik masih melakukan penyelidikan terkait dari mana kedua Polisi tersebut mendapatkan sabu.
Zulpan juga enggan merinci sejak kapan kedua polisi tersebut menggunakan narkoba.
"Nanti, masih diperiksa," singkatnya.
Sebelumnya, mantan Kapolsek Sepatan Ajun Komisaris Polisi Oki Bekti Wibowo dicopot dari jabatannya usai kepergok menggunakam narkotika jenis sabu.
AKP Oki positif narkoba saat dilakukan tes urine.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan AKP Oki telah dimutasi ke Polda Metro Jaya dan hingga kini masih dilakukan pemeriksaan.
Lihat juga video “Poskota Terkini: Polda Metro Jaya Terapkan Crowd Free Night di Malam Tahun Baru”. (youtube/poskota tv)
"Dilakukan tes urin, kepada yang bersangkutan positif gunakan narkotika jenis sabu, amphetamin dan metaphetamin," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Rabu (29/12/2021).
Zulpan menuturkan, AKP Oki saat ini telah dilakukan penahan di Polda Metro Jaya dan ditangani oleh Bid Propam.
Dia juga menegaskan bahwa penindakan tegas akan dilakukan kepada AKP Oki sesuai dengan komitmen Polri bahwa tak ada toleransi bagi anggota Polri yang kedapatan menggunakan narkoba.
"Sehingga tindakan tegas tak henti di disiplin dan kode etik tapi juga dilakukan proses yang lebih lanjut apabila ada keterkaitan lebih dalam lagi akan dikenakan pidana umum," jelasnya. (cr01)