LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Harga komoditas cabe orange atau yang kerap disebut cabe setan terus mengalami kenaikan, bahkan kini menyentuh harga Rp130 ribu per kilogramnya, itu harga di Pasar Rangkasbitung.
Harga tersebut menyalip harga daging sapi yang bahwa hanya sekitar Rp120 ribu per kilogram.
Kenaikan tersebut sudah terjadi sejak awal bulan desember 2021 ini, awalnya harga cabai itu masih di angka Rp30 ribu per kilogram, namun terus merangkak yang bahkan menyalip harga daging sapi.
"Ya kang sekarang harganya Rp130 ribu per kilogram," kata Udin, seorang penjual sayur-sayuran di Pasar Rangkasbitung, Senin (27/12/2021).
Ia mengatakan, bahwa kenaikan harga cabe itu merupakan dampak dari cuaca ekstrem yang menyebabkan kurangnya pasokan cabe di Pasar Rangkasbitung.
Selain cabe, terdapat juga beberapa sayur-sayuran yang juga mengalami kenaikan seperti bawang yang naik Rp10 ribu perkilogramnya.
"Bawang naik Rp10 ribu, dari Rp20 ribu sekarang jadi Rp30 ribu per kilogram. Sedangkan harga tomat turun, jadi Rp8 ribu," katanya.
Dikatakanya, akibat kenaikan harga pada komoditas cabe itu telah membuat dirinya mengalami penurunan omzet yang cukup drastis, pasalnya para konsumen yang biasanya membeli cabe sekitar 1 kilogram, kini hanya seperempat saja.
Ani, seorang ibu rumah tangga di Rangkasbitung mengakui bahwa kenaikan itu membuat dirinya mengurangi konsumsi cabe di rumahnya.
"Biasanya saya beli sekilo, tapi sekarang cuma bisa seperempat aja. udah ga kuat sama harganya," pungkasnya. (*)