Iwan Fals Nyanyikan Lagu 'Patah' Karya Endah Ungu Penuh Penghayatan

Selasa 28 Des 2021, 23:24 WIB
Iwan Fals tanggapi insiden kebakaran lapas Tangerang (Instagram/@iwanfals)

Iwan Fals tanggapi insiden kebakaran lapas Tangerang (Instagram/@iwanfals)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jelang Tahun Baru 2022, musisi senior Iwan Fals meluncurkan single terbarunya berjudul 'Patah'.

Lagu bertemakan cinta itu menurutnya diciptakan oleh Enda Ungu itu harus dinyanyikan dengan penuh penghayatan.

Pesan yang disampaikan lewat suaranya menarik perhatian pendengar.

Terbukti dari video musik yang tayang di YouTube, kolom komentar dipenuhi pujian dari netizen.

“Lagu tema cinta lebih berat daripada lagu-lagu saya. Karena menyangkut perasaan dan butuh pendalaman yang lebih. Masing-masing lagu memang memiliki tingkat kesulitan," tutur Iwan Fals usai mengisi program Semangat Senin Indosiar 'Luar Biasa' secara virtual.

Iwan Fals mengisahkan tentang apa yang menjadi cerita dalam lagu tersebut.

"Jadi cerita tentang ketergantungan terhadap pasangan. Rasa takut kehilangan tergambar di sini. Perasaan inilah yang membuat hati 'patah'," ungkapnya.

Iwan Fals menyebutkan, video musik berjudul 'Patah' itu digarap dalam format film pendek yang menampilkan Reza Rahadian sebagai Jaka dan Marsha Timothy sebagai Aruna.

"Ide film pendek ini muncul dari produser Rambu Cikal. Reza dan Marsha cepat masuk ke karakternya. Begitu jadi di gambar, saya kaget juga, mereka luar biasa. Lebih dari ekspektasi saya," pujinya.

Selain mengisahkan tentang single terbarunya, Iwan Fals dipastikan hadir dalam perayaan HUT Indosiar ke-27.

Bocorannya, Iwan Fals akan berkolaborasi dengan para bintang termasuk legendaris dangdut, Rhoma Irama.

Berita Terkait

News Update