Persaudaraan Diserukan Konferensi Waligereja Indonesia Pada Momen Natal 2021

Jumat 24 Des 2021, 19:34 WIB
Kardinal Ignatius Suharyo (Sumber: Antara)

Kardinal Ignatius Suharyo (Sumber: Antara)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Persaudaraan diserukan Ketua Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) Kardinal Ignatius Suharyo pada momen Natal kali ini.

"Tema Natal 2021 adalah Cinta Kasih Kristus Gerakan yang Menggerakkan Persaudaraan. Ada tiga hal utama dalam tema itu," kata Ignatius Suharyo dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta Pusat pada Jumat (24/12/2021).

Tali persaudaraan di Indonesia terbukti kuat. Salah satu buktinya adalah keberhasilan program penanggulangan pandemi COVID-19 yang kini terus menunjukkan tren landai.

"Kita jadi salah satu negara yang berhasil menanggulangi COVID-19 karena persaudaraan itu," katanya.

Kedua, pandemi COVID-19 masih membutuhkan persaudaraan yang semakin erat agar bangsa Indonesia semakin cepat keluar dari dampak yang ditimbulkan COVID-19.

"Ketiga, kami sengaja memilih kata menggerakkan pada tema Natal kali ini karena harapannya semangat dan inspirasi Natal tidak berhenti di bulan Desember,” ucapnya.

Dia melanjutkan,”Tetapi dapat menginspirasi gerakan-gerakan sepanjang sejarah bangsa kita untuk terus membangun persaudaraan."

Umat Kristiani dituntut untuk bertanggung jawab dalam perjalanan bangsa karena dua alasan.

"Pertama, pendiri bangsa kita mewariskan sesuatu yang sangat mulia yaitu semangat cinta tanah air. Hal kedua, bangsa Indonesia memiliki watak kepedulian," katanya.

Dilansir dari Antara, Ignatius Suharyo menyebutkan penelitian di 146 negara tentang kedermawanan yang memposisikan Indonesia pada posisi pertama. Kemudian penelitian di bidang modal sosial di 167 negara, Indonesia berada pada posisi enam.

Fakta tersebut menurutnya tanda yang sangat jelas di tengah situasi yang sulit saat ini.

"Harapannya kata 'menggerakkan' itu menjadi kata kunci yang persaudaraan sepanjang sejarah bangsa Indonesia," ujarnya. ***

Berita Terkait

News Update