Jika kamu memiliki badan yang gendut kamu bisa saja disewa oleh perusahaan film, drama dan obat diet. Untuk per jamnya, kamu akan dibayar 2.000 yen atau sekitar Rp250.000.
Jasa ini banyak dibutuhkan di Jepang, mengingat rata-rata orang Jepang memiliki badan yang kurus sekalipun nafsu makan mereka tinggi.
Jasa Buat Nggak Ngapa-ngapain
Pemrakarsa jasa ini adalah Souji Morimoto (37 tahun). Ia membuka jasanya melalui Twitter pribadinya hingga saat ini followers-nya sudah mencapai sekitar 230.000.
Souji bahkan sempat diundang pada beberapa acara televisi. Sekadar info, televisi di Jepang merupakan sarana informasi yang sangat diandalkan di Jepang. Acara kuis mengenai pengetahuan umum juga sudah menjadi hal yang biasa di Jepang untuk menemani hari-hari mereka.
Lihat juga video "Rusak Tanaman Perkebunan, Hama Babi Liar Diburu Warga". (youtube/poskota tv)
Bisa diibaratkan, sinetron di Indonesia sama halnya seperti acara kuis di Jepang.
Souji biasanya menerima tawaran untuk menemani seseorang yang menangis, curhat dan hal lainnya sesuai keinginan orang yang ingin menyewanya.
Jasanya ini per jamnya dihargai sebesar 10.000 yen atau setara Rp1.250.000. (riza)