JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Baru-baru ini Gisella Anastasia menghebohkan warganet usai membagikan potret hitam putih dengan komentar galau yang isyaratkan kabar putus.
Kabar ini pun akhirnya dibenarkan oleh Gisel saat ditemui di kawasan Pluit, Jakarta Utara, baru-baru ini.
Gisel mengklaim tak bermaksud bersikap norak dengan mengunggah hal tersebut. Namun sebagai publik figur, dia merasa perlu meng-update kehidupannya.
"Buat kita itu aja, untuk mengindarkan hal-hal yang mungkin nanti jadi enggak enak, ke depan depannya, mengingat status aku yang single mom, segala macem, takut jadi omongan orang gimana," kaya Gisel kepada awak media.
"Ya udah lah, kita update sejujur-jujurnya, apa adanya. Kalau memang saat ini, menjalani kehidupan masing masing, enggak bareng bareng lagi," tambahnya.
Gisel tak menampik bahwa dirinya merasa kehilangan usai berpisah dari sang mantan kekasih. Dia juga mengaku kerap terbesit kenangan manis ketika ada orang lain yang bertanya tentang Wijin.
Namun menurutnya berpisah merupakan keputusan terbaik. Gisel juga siap untuk membuat lembaran hidup baru tanpa Wijin.
"Kehilangan ada pasti lah, kemarin juga yang terakhir dipanggil juga itu posisinya memang udah enggak bareng. Pasti ada masanya, "duh udah enggak bareng"," terang perempuan yang akrab disapa mamasel tersebut.
Disinggung soal trauma, Gisel mengaku tidak mengalami hal tersebut. Mantan istri Gading Marten itu menegaskam bahwa fokusnya sedari awalpun ialah Gempi.
Gisel pun tak menutup kemungkinan di masa depan dirinya akan membuka hati kembali untuk pria lain.
"Begini juga enggak papa, sama Gempi ini, menikmati waktu juga, bisa kerja, melayani juga untuk orang-orang, tapi suatu hari gimana-gimana (punya pacar lagi) kan enggak menutup kemungkinan, namanya kita (hidup)," tutur Gisel.(Cr07)