Harap Waspada! 2 Pelaku Hipnotis yang Curi Motor Tukang Ojek Pangkalan di Lubang Buaya Masih Berkeliaran, Ini Kata Polisi

Senin 20 Des 2021, 21:26 WIB
Jalan Delima I, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, lokasi ketika Muzakir (60), pengemudi ojek, menjadi korban penipuan diduga dengan cara hipnotis. (foto: poskota/cr02)

Jalan Delima I, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, lokasi ketika Muzakir (60), pengemudi ojek, menjadi korban penipuan diduga dengan cara hipnotis. (foto: poskota/cr02)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polisi memburu pelaku penipuan yang diduga menghipnotis seorang tukang ojek pangkalan (Opang) di Jalan Delima I, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (15/12/2021).

Kapolsek Cipayung, Kompol Bambang Cipto mengatakan saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan atas kasus tersebut.

"Sampai saat ini Buser (buru sergap) masih lidik," ungkap Bambang kepada sejumlah wartawan, Senin (20/12/2021).

Bambang melanjutkan, pihaknya juga sudah memintai keterangan dari korban maupun saksi yang berada di tempat kejadian perkara (TKP). Selain itu, polisi juga sudah meminta rekaman CCTV yang merekam kejadian.

"Keterangan dari warga yang di TKP, tidak kenal dengan pelaku, Buser sudah tanya ke Kelurahan Lubang Buaya, (tempat) awal pelaku naik ojeknya, juga tidak kenal," ungkap Bambang.

Berdasar laporan dari Muzakir (60), tukang ojek yang jadi korban penipuan tersebut, lanjut Bambang, pelaku berjumlah dua orang.

"Keterangan dari korban ada dua orang pelaku," kata Bambang.

Dikabarkan sebelumnya, tukang ojek pangkalan diduga menjadi korban hipnotis. Sepeda motornya pun raib di Jalan Delima I, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.

Kapolsek Cipayung, Bambang Cipto mengatakan kejadian itu terjadi pada Rabu (15/12/2021) sekira pukul 08.00 WIB.

Bambang mengungkapkan, pada mulanya, korban bernama Muzakir (60) yang berprofesi sebagai tukang ojek pangkalan, sedang menunggu penumpang di depan Kantor Kelurahan Lubang Buaya yang berada di Jalan SPG 7.

Kemudian, pelaku datang dengan mengaku sebagai penumpang. Lantas, meminta korban untuk mengantarnya ke suatu tempat.

Berita Terkait

News Update