JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pada bursa transfer paruh musim BRI Liga 1 2021/2022 ini Persija mulai mengumumkan beberapa pemain baru.
Setelah Ichsan Kurniawan, tim Macan Kemayoran ini resmi memperkenalkan Samuel Christianson Simanjuntak bek anyar Persija dari MU, nilai transfer tembus Rp1,3 miliar, Jumat (17/12/2021).
Nantinya pemain kelahiran Depok, 31 Juli 1999, ini akan menambah kekuatan Persija di posisi bek kiri.
Kabarnya nilai transfer Samuel ini mencatatkan angka sekitar Rp1,3 Miliar dari Madura United (MU).
"Setelah banyak petimbangan, yang membuat saya ingin bergabung adalah karena Persija salah satu tim besar di Indonesia," ujar Samuel seperti dikutip Poskota.co.id dari laman resmi Persija.
Salah satu tim terbaik di Indonesia, Persija pun sudah pernah beberapa kali mentas di Asia.
"Sebelum gabung dengan tim senior Persija saat ini, saya juga pernah bergabung dengan Persija U-19 pada 2018,” tambah Samuel.
Samuel juga mengungkapkan, saya melihat Persija saat ini masih menjadi salah satu tim terbaik di Indonesia.
Masih memiliki kans untuk menjuarai Liga 1 musim ini dan sangat optimistis Persija bisa menjadi juara.
Selain karena Persija memiliki pemain bintang, pelatihnya pun memiliki banyak pengalaman,” jelasnya.
Samuel juga menjelaskan beberapa target yang diusungnya setelah masuk di skuad tim sepakbola Ibukota tersebut.
Lihat juga video “Melanjutkan Bisnis Suami, Wanita Pengedar Sabu Diamankan Polisi”. (youtube/poskota tv)
“Pertama harus mencari kepercayaan pelatih dan bermain konsisten dan reguler. Setelah itu baru berbicara meraih gelar bersama Persija,” ungkapnya.
Seperti diketahui, dengan usia 22 tahun, Sameul sudah main di tiga klub sebelumnya, yaitu Sriwijaya FC, PSS, Madura United. Dia pun siap memberikan kontribusi terbaik dari pengalamannya ke Persija?
“Pelajaran yang selalu saya bawa di usia ini yaitu harus selalu konsisten di setiap pertandingan dan berevolusi di setiap latihan,” pungkasnya. (muhamad ichsan)