MAU bekerja? Boleh,silakan saja . Tapi, tahu nggak tugas sebagai seorang pekerja atau pegawai. Misalnya PNS, Polri, TNI atau kerja apa sajalah, sebagai anggota dewan juga boleh. Ya betul, anggota dewan juga kerja. Jadi mereka berpikir bikin dan ikut membuat peraturan. Selain mendatangi sidang, pun mereka juga turun ke bawah, lihat keadaan masyarakat, hidup enak apa susah?Perlu bantuan apa nggak?
Nah, itu kalau dengar bantuan, pastinya yang minta bantuan adalah warga masyarakat atau rakyat. “Pak, kami minta tolong. Turunkan harga. Pak minta tolong, jalan di wilayah kami kayak kubangan kerbau!”
Begitu kira-kira, dan banyak lagi bantuan yang diminta oleh warga. Jadi bagi anggota dewan, ya harus mau membantu.Karena mereka adalah wakil rakyat yang harus mewakili segala urusan dan kebutuhan rakyat.
Begitu pula pegawai. Apakah itu di kelurahan, kecamatan, walikota, bupati gubernur, mereka itu kalau dimintai tolong harus mau. Nggak boleh nolak.
Pegawai kelurahan pun sama, jika ada warga datang minta tolong, “ Pak buatkan saya KTP, pak saya minta surat untuk keperluan kerja, untuk sekolah anak, untuk ambil BLT dan seterusnya, pegawai kelurahan dengan senang hati harus membantu. Jangan sebaliknya, malah minta sesuatu dulu baru dibuatkan surat? Nggak boleh gitu. Itu namanya pungli!
Belakangan malah ada kasus di kantor polisi, yang bukan saja bikin masyarakat jengkel tapi malah petinggi Polri tu sendiri yang marah besar pada bawahannya. Ketika seorang warga mendapat musibah, jadi korban perampokan, laporannya ditolak petugas.
Dengan cepat lembaga tersebut sudah menindak tegas petugas yang nggak amanah tersebut, itu bagus. Tindak tegas petugas yang tidak melayani warga dengan baik. Ingatlah tugas polisi memang harus menerima laporan. Ibarat kata, laporan sekecil apa pun harus diterima. Bahkan jika ada warga yang nekat bikin laporan palsu pun harus diterima. Itu urusan si pelapor yang bakalan menanggung akibatnya.
Jadi jangan ditolak. Ini begini, ini begitu. Ibu nggak bener sih, jalan-jalan pakai perhiasan, mencolok, jadi dirampok deh. Terus itu kartu ATM banyak banget sih? Jangan gitu dong, ini bikin ngiler penjahat! Ini salah Ibu, saya nggak mau menerima laporan Ibu!
Ingat lho, ini zaman now, dimana media serba canggih. Warga sudah bisa bikin berita dan bahkan menyiarkannya melalui medsos. Mereka bisa bikin laporan apa yang dialami kepada masyarakat luas. Kalau sudah begitu kan gawat?
Selebihnya, seperti disebut sebelumnya, bahwa tugas pegawai adalah melayani. Jangan lupa melayani warga masyarakat. Ingat ya, gaji yang diterima petugas itu adalah uang rakyat. Pajak yang dipungut dari mereka.
Jadi, petugas harus siap; tugas kami memang melayani! - Massoes