Sering Mengunyah Permen Karet Ternyata Bisa Bantu Sehtakan Mulut dan Gigi, Begini 4 Faktanya

Rabu 15 Des 2021, 14:59 WIB
Ilustrasi Permen Karet (Foto: RF._.studio/pexels.com/@rethaferguson)

Ilustrasi Permen Karet (Foto: RF._.studio/pexels.com/@rethaferguson)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Mengunyah permen karet, terutama yang bebas gula ternyara bisa membuat nafas segar.

Selain itu mengunyah permen karet juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, tetapi tidak untuk semua jenis permen karet ya.

Permen karet merupakan permen yang dirancang untuk dikunyah, bukan ditelan.

Mengunyah permen karet dikatakan memberikan berbagai manfaat kesehatan.

Nah, permen karet yang baik untuk kesehatan adalah permen karet bebas gula atau kandungan gula hanya ada kurang dari 0,5 gram.

Mengutip dari laman alodokter, berikut beberapa manfaat mengunyah permen karet.

Mengurangi stres

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mengunyah permen karet dapat membantu mengatasi stres.

Dalam penelitian tersebut disebutkan bahwa orang yang mengunyah permen karet saat sedang merasa cemas dan stres, akan menjadi lebih tenang dan bisa berkonsentrasi lebih baik.

Pasalnya, aktivitas mengunyah permen karet bisa membantu menurunkan hormon stres, seperti kortisol.

Membantu menjaga kesehatan gigi dan mulut

Permen karet bebas gula bermanfaat untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Berbagai penelitian telah menunjukkan bahwa orang yang secara teratur mengunyah permen karet bebas gula tampaknya memiliki risiko lebih rendah terkena gigi berlubang.

Saat mengunyah permen karet, produksi air liur akan meningkat, sehingga dapat membantu membersihkan gigi dan mulut dari bakteri dan sisa makanan.

Mencegah infeksi telinga pada anak

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa anak-anak yang mengonsumsi permen karet yang mengandung xylitol memiliki risiko lebih rendah terkena infeksi telinga.

Hal ini diduga karena kebiasaan mengunyah permen karet dapat membantu memperkuat rahang anak, serta memperlebar saluran eustachius dan saluran telinga anak.

Namun, manfaat permen karet yang satu ini masih terus diteliti dan belum terbukti benar-benar efektif dan aman.

Mengencangkan otot wajah

Kebiasaan mengunyah permen diduga dapat membantu mengencangkan otot-otot wajah. Namun bukan berarti mengunyah permen karet bisa membuat bentuk wajah Anda menjadi kurus seketika.

Hal ini dikarenakan bentuk wajah umumnya dipengaruhi oleh banyak faktor, seperti genetik dan berat badan. (cr03)

Berita Terkait

News Update