JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hingga hari ini penambahan kasus positif Covid-19 masih terkendali, begitu juga dengan angka kematian juga menurun.
Mereka yang terpapar Covid-19 per hari Rabu (15/12/2021) bertambah sebanyak 205 kasus, sehingga secara nasional mereka yang positif ada 4.259.644.
Demikian pengumuman dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 tentang perkembangan kasus Covid-19 per hari Rabu (15/12/2021).
Kabar gembira dengan adanya pasien sembuh yang selalu meningkat jumlahnya, per hari Rabu (15/12/2021) bertambah sebanyak 237 kasus, total keseluruhan mereka yang sembuh 4.110.811.
Pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 juga terus menurun,
per hari Rabu (15/12/2021) bertambah 9 kasus, sehingga secara nasional mereka yang wafat 143.969.
Satgas juga mengumumkan adanya empat provinsi yang mengalami penambahan kasus di atas 20 per hari Rabu (15/12/2021).
Tertinggi Jawa Barat dengan penambahan 52 kasus, lalu Jawa Tengah bertambah 29 kasus, Jawa Timur bertambah 28 kasus dan DKI Jakarta bertambah 23 kasus.
Dalam pengumumannya, Satgas mengimbau masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan, 3M (memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun air mengalir) untuk mencegah penularan Covid-19.
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof. Wiku Adisasmito menjelaskan dalam mengantisipasi Omicron, Indonesia tidak lengah dan terus menekan kasus yang saat ini sedang terkendali.
"Pemerintah menerapkan strategi pencegahan berlapis terutama menjelang masa Natal dan Tahun Baru," terang Wiku dalam keterangannya Selasa sore (14/12/2021) dari Graha BNPB Jakarta.
"Meskipun kasus di Indonesia terbilang terkendali dan belum terdeteksi kasus Omicron, namun Indonesia tidak lengah dan ikut mengantisipasi varian Omciron dengan memberlakukan kebijakan perjalanan internasional," Wiku.
Ia menambahkan antisipasi yang telah dilakukan Indonesia dengan strategi pencegahan berlapis, dengan memberlakukan kebijakan perjalanan internasional.
Kebijakan ini dirancang dengan melibatkan berbagai pakar dan kementerian/lembaga terkait dan mengutamakan keamanan seluruh masyarakat. Dalam karantina, juga diterapkan kebijakan entry dan exit testing, yaitu tes saat kedatangan dan setelah karantina. (johara)