BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Jajaran Reskrim Polresta Bogor Kota mengamankan seorang pemuda mabuk yang membawa sebilah pisau dapur saat mengamen di dalam angkutan umum di Kota Bogor.
Aksinya viral, setelah seorang warganet merekam aksi nekadnya.
Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, pihaknya berterimakasih kepada warganet yang telah melaporkan aksi kriminalitas melalui media sosial.
"Dari laporan warganet tersebut kami melakukan penyelidikan dan tak lama berhasil menangkap pelaku berinisial H usia 19 tahun dalam kondisi mabuk minuman," kata Kapolresta Bogor dalam keterangan pers yang digelar di Halte Paledang, Kota Bogor, Rabu (8/12) malam.
Kapolresta Bogor juga mengatakan, tersangka H mengakui melakukan perbuatan tersebut dan membawa senjata tajam dalam kondisi mabuk.
"Senjata tajam berupa pisau dapur masih dalam pencarian karena tersangka masih memberikan keterangan dalam kondisi mabuk,"
Kapolresta Bogor menghimbau agar warga segera melaporkan apabila ada segala tindak kriminalitas dan ancaman ketentraman serta kenyamanan kepada pihak kepolisian.
"Bagi warga masyarakat yang pernah menjadi korban ancaman dan pemerasan oleh tersangka silahkan malapor kepada kami," tandasnya.
Tersangka H kini mendekam di Sel Mapolresta Bogor Kota. H yang diketahui warga Kebon Kopi, Bogor Tengah, Kota Bogor itu terancam pidana penjara 10 tahun penjara dengan jeratan Undang-Undang Darurat Pasal 12 tahun 1951 tentang senjata tajam.
Lihat juga video “Mahasiswi Diduga Korban Pelecehan Seksual Oleh Dosen Protes Namanya Dicoret Yudisium”. (youtube/poskota tv)
Dalam tayangan video yang diunggah pertama kali akun ca@maitsssa, pria bercelana pendek dan bermasker itu masuk ke dalam angkot yang saat itu dalam kondisi penuh, lalu mulai bernyanyi dengan nada yang sumbang.
Tak lama kemudian, ia meletakan sebilah pisau dapur bergagang biru.