BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Pria paruh baya ditemukan tewas diduga karena sakit dan ditemukan di Musholla Mitahul Ulum jalan Gang putat, RT 04 RW 10 Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Mustikajaya Kota Bekasi. Selasa (07/12/2021) pagi.
Pria paruh baya tersebut ditemukan tanpa diketahui identitasnya. Hal tersebut diungkapkan oleh Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari.
Diungkapkan oleh Kompol Erna Ruswing Andari, jika saat itu ada dua orang saksi yaitu Sanusi (30) dan Ujang (27) yang merupakan warga sekitar.
"Saat itu kedua saksi yang juga merupakan warga sekitar, tengah memasuki musholla melihat ada pria paruh baya berusia (50) tahun tersebut, sesaat mau dibangunkan ternyata pria paruh baya tersebut sudah tidak sadarkan diri setelah diperiksa denyut nadinya dan dinyatakan meninggal dunia," ungkap Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari, Selasa (07/12/2021).
Kompol Erna melanjutkan, bahwa korban pria paruh baya tersebut, para warga tidak mengenalinya, dan saat ditemukan pria paruh baya tewas itu tidak membawa identitas.
"Korban tidak dikenal dan tanpa identitas, (mungkin) dikenal pejalan kaki, diduga meninggal dunia karena sakit," ujar
Sementara korban yang ditemukan meninggal tersebut itu berada di teras Musholla, sekitar pukul 06.30 WIB, dan baru dilaporkan oleh warga pada pukul 08.30 WIB ke pihak kepolisian.
Pada peristiwa tersebut, korban segera dilarikan ke RSUD Kota Bekasi untuk dilakukan visum.
"Dilaporkan warga jam 08.30 WIB, dan setelah itu jasad pria paruh baya (Mr. X) segera dilarikan ke RSUD Kota Bekasi, untuk menjalani visum," tandasnya. (Kontributor/Ihsan Fahmi)