Keren, Warga Joglo Kumpulkan Minyak Jelantah Demi Tekan Pencemaran Lingkungan

Senin 29 Nov 2021, 13:34 WIB
Minyak jelantah yang dikumpulkan di Kelurahan Joglo, Jakarta Barat. (foto: ist)

Minyak jelantah yang dikumpulkan di Kelurahan Joglo, Jakarta Barat. (foto: ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Warga Kelurahan Joglo, Jakarta Barat, berupaya mengurangi pencemaran lingkungan dengan mengumpulkan minyak bekas atau jelantah dan disetorkan ke Kelurahan Joglo.

Wakil Ketua Pokja III PKK Kelurahan Joglo Renawati mengatakan pengumpulan minyak itu dilakukan di lima RW, yakni RW 01, RW 02, RW 03, RW 06 dan RW 08.

"Kami sudah berjalan selama enam bulan kurang lebih. Terus ada lima RW yang ikut," katanya saat ditemui, Senin (29/11/2021).

Ia menjelaskan, mekanisme pengumpulan minyak jelantah itu dilakukan seminggu sekali pada Jumat. Mulanya, warga menyetor ke koordinator Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di tiap RW.

Setelah dikumpulkan oleh koordinator PKK, nantinya minyak jelantah itu langsung disetor ke Kelurahan dan akan diambil oleh Rumah Kutub untuk dikelola kembali.

Renawati menyebut, dalam seminggu pihaknya bisa mengumpulkan sebanyak 47 liter minyak jelantah. Di mana per liternya dihargai Rp3.300.

"Per liternya kita hargai Rp3.300 dan mereka ada yang diambil (uangnya) langsung dan ada yang ditabung (dibayar kemudian) oleh kelurahan," tuturnya.

Untuk sementara ini, Kelurahan Joglo menjual minyak jelantah tersebut ke Rumah Kutub.

Ke depannya, pihaknya berencana mengadakan pelatihan pemanfaatan minyak jelantah untuk dibuatkan sabun kepada warga.

"Untuk sementara ini belum (terlaksana pelatihannya) ya," ucapnya. (cr01)

Berita Terkait
News Update