JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kejadian kurang menyenangkan menimpa Kalina Oktarani, istri Vicky Prasetyo tersebut mengalami kecelakaan.
Melalui unggahan Instagram, Kalina Oktarani mengatakan kendaraannya ditabrak oleh mobil box.
Terlihat dalam unggahan fotonya, nampak mobil bagian kanan Kalina penyok.
Tanpa pikir panjang, Kalina Oktarani kejar penabrak yang bikin penyok mobilnya.
"Seumur hidup baru pertama kali mobil di tabrak dan saya ada di dalam mobil banget, syock banget," tulis Kalina dikutip dari keterangan unggahannya, Sabtu (27/11/2021).
Kalina mengungkapkan dirinya tengah melaju dengan kecepatan 20 Km/jam.
Namun dari sisi kanan, mobil box terus melaju ke arahnya meski sudah diklakson berkali-kali.
"Tiba2 diarah kanan ada mobil box, sopir saya sudah ksh klakson agar mobil box itu ngerem..Bknnya ngerem, tapi tetep jalan yg akhirnya nabrak mobil saya," cerita Kalina.
Kalina menyebut supirnya dan pemilik mobil box tersebut sempat beradu argumen.
Pihak mobil box menyalahkan supir Kalina.
Tak kunjung menemukan titik terang meski diajak bicara baik-baik, Kalina pun mengajak pemilik mobil box ke kepolisian.