Gol Tunggal Zapata, Bawa Atalanta Permalukan Juventus di Allianz Stadium

Minggu 28 Nov 2021, 08:00 WIB
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri . (Foto: Twitter juventusfc)

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri . (Foto: Twitter juventusfc)

ITALIA, POSKOTA.CO.ID - Juventus dipermalukan di depan pendukungnya sendiri, setelah tumbang melawan Atalanta dengan skor 1-0, dalam laga lanjutan Serie A pekan ke-14 di Allianz Stadium, Minggu (28/11/2021) dini hari.

Gol tunggal Duvan Zapata membawa tim raksasa Juventus turun keperingkat ke delapan dengan raihan 21 poin. Sementara Atalanta kokoh di peringkat ke empat dengan 28 poin.

Pertandingan di depan pendukungnya sendiri, Juventus tampil dominan. Mereka terus menggempur lini pertahanan Atalanta.

Meski terus digempur tim yang berjuluk Si Nyonya Tua, Zapata Cs tetap bermain tenang hingga membuat pasukan Massimiliano Allegri frustasi.

Atalanta yang mengandalkan serangan balik, mereka justru unggul lebih awal di menit ke-28. Setelah tembakan keras Zapata tak mampu diantisipasi kiper Juventus, Wojciech Szczęsny, usai menerima umpan dari Berat Djimsiti.

Tertinggal satu gol, Juventus mencoba meningkatkan intensitas serangan. Kali ini melalui Weston McKennie dengan tembakan kaki kanan dari bagian tengah kotak 16. Namun sayang, sepakannya masih jauh dari mistar gawang.

Jelang berakhirnya babak pertama, Atalanta nyaris memperbesar keunggulan. Kalau saja, tembakan dari Duván Zapata (dengan kaki kanan dari arah sebelah kiri dari kotak 16 tak digagalkan Szczesny.

Hingga babak pertama berakhir, skor 1-0 bertahan untuk keunggulan Atalanta.

Memasuki babak kedua, kedua tim tampil lebih agresif. Terbukti, mereka melakukan jual-beli serangan.

Juve mengancam dalam dua peluang beruntun, yakni dimenit ke-54 melalui sepakan Bernardeschi. Namun sayang, masih melenceng. Kemudian dimenit ke-57, sepakan jarak jauh De Ligt masih bisa diblok barsan bek Atalanta.

Di menit ke-64, Juventus memasukan M. Kean menggntikan Mc. Kennie. Hal ini dilakukan agar menambah daya gedor tim yang berjuluk Si Nyonya Tua.

Berita Terkait
News Update