Fishtival, Rayakan Hari Ikan Nasional Tukar Sampah Dengan Ikan

Jumat 26 Nov 2021, 07:00 WIB
Perusahaan akuakultur, eFishery, menggelar acara Fishtival, dalam rangka merayakan Hari Ikan Nasional, pada 21 November 2021.. (Foto/eFishery)

Perusahaan akuakultur, eFishery, menggelar acara Fishtival, dalam rangka merayakan Hari Ikan Nasional, pada 21 November 2021.. (Foto/eFishery)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Perusahaan akuakultur, eFishery, menggelar acara Fishtival, dalam rangka merayakan Hari Ikan Nasional, pada 21 November 2021.

Acara yang bertajuk Ikan Untuk Semua ini, berlangsung dari 22 November hingga 5 Desember.

Acara ini bertujuan mendorong masyarakat untuk menukarkan sampah dengan ikan.

Head of Marketing eFishery, Galih Fauzan mengatakan, bahwa acara Fishtival dibuat agar masyarakat lebih sadar akan dampak sampah dan memulai kebiasaan untuk makan ikan.

“Dengan mengkonsumsi ikan, yang berasal langsung #DariPembudidaya, masyarakat dapat turut serta dalam meningkatkan kesejahteraan para pembudidaya ikan di Indonesia,” tambahnya.

eFishery, sebagai Startup yang mengusung Aquaculture Intelligence, ingin menegaskan bahwa kebiasaan mengkonsumsi ikan dapat menjadi salah satu bentuk upaya peningkatan kesehatan masyarakat lintas generasi.

Acara Fishtival yang diadakan eFishery, menggandeng beberapa pihak, di antaranya yaitu Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Bandung, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI),serta Komunitas Waste Cycle Indonesia.

Sejak pandemi Covid-19 melanda, pembuangan sampah plastik di Kota Bandung mengalami peningkatan, menjadi 1.300 ton per hari.

Hal ini menjadi masalah bagi pemerintah daerah dan masyarakat Kota Bandung dalam pengangkutan dan pengolahan sampah domestik.

Galih menjelaskan, acara ini diharapkan dapat membantu menangani permasalahan sampah di Kota Bandung. Karena sampah yang terkumpul akan didaur ulang, sehingga memiliki nilai jual.

Lihat juga video “Pohon Besar Tumbang, 2 Orang Luka-luka Tertimpa”. (youtube/poskota tv)

Ia juga menyatakan, bahwa rangkaia acara Fishtival ini merupakan bentuk dukungan eFishery terhadap program pemerintah dalam optimalisasi potensi perikanan budidaya di Indonesia.

Selama periode Fishtival berlangsung, DLHK dan eFishery, menyediakan diskon bagi konsumen yang membeli ikan melalui Sayurbox, diskon ini berlangsung. (Ibriza Fasti Ifhami)

Berita Terkait
News Update