SERANG, POSKOTA.CO.ID - Aksi unjuk rasa buruh berskala besar dari berbagai serikat pekerja se Provinsi Banten menuntut kenaikan upah akan berlanjut besok (Jumat, 26/11/2021) di depan Pendopo Gubernur Banten di Kota Serang.
Menanggapi hal itu, Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto mengumpulkan pejabat utama serta Kapolres jajaran Polda Banten
menggelar rapat guna menyusun rencana pengamanan (Renpam) aksi unjuk rasa buruh di Aula Rupatama Polda Banten, Kamis (25/11/2021).
Untuk kelancaran tugas pengamanan Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto bersama pejabat utama serta Kapolres jajara Polda Banten menggelar rapat guna menyusun rencana pengamanan (Renpam) aksi unjuk rasa buruh di Aula Rupatama Polda Banten, Kamis (25/11/2021).
Dalam rapat ini membahas mengenai rencana pengamanan (Renpam) aksi unjuk rasa buruh dalam skala besar yang sedang memperjuangkan kenaikan upah minimum bagi kelompok buruh.
Massa aksi diperkirakan akan mengalir dari Kabupaten Tangerang, Kabupaten Serang dan Kota Cilegon.
Kepada Kapolda, Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro menyampaikan bahwa untuk mengamankan aksi unjukrasa massa buruh yang akan bergerak ke kantor Gubernur Banten, pihaknya akan mengerahkan 141 personil.
"Polresta Tangerang akan melakukan pelayanan kepada massa yang akan menyampaikan aspirasi menuju ke Kantor Pusat Pemerintahan Provinsi (KP3B) Banten, personel yang akan dilibatkan sebanyak 141 personel," kata Wahyu.
Wahyu mengatakan personel akan ditempatkan diberbagai titik lokasi kumpul massa, ada beberapa titik kumpul massa yaitu titik kumpul Hypermart Citra Raya Cikupa, titik kumpul PT. KMK Kawasan Cikupa Mas, titik kumpul PT. Victory Chingluh Pasar Kemis, titik kumpul PT. Longteng Pasar Kemis, titik kumpul Kawasan Olek Balaraja.
"Titik kumpul massa yang akan berangkat ada 5 titik kumpul dan akan diberikan pelayanan oleh personel yang bertugas guna tetap menjaga situasi arus lalu lintas lancar dan tidak menimbulkan gangguan Kamtibmas," ujar Wahyu.
Selain titik kumpul personel akan memberikan pelayanan jalur yang akan dilewati massa yaitu jalur Pasar Cikupa, Gerbang Citra Raya, gerbang tol Kedaton Arah Jakarta, gerbang tol Kedaton Arah Serang, gerbang tol Balaraja Timur, gerbang tol Jalan Baru Pemda, Fly Over Balaraja, gerbang tol Balaraja Barat.