Lalu saat anaknya lahir di rumah bidan yang berada di Jalan bakti, Cilincing, pada 11 Oktober 2019 silam, ia merasa kaget mendapati anaknya tak memiliki kelamin.
Ia pun bingung, bayi yang dilahirkan tersebut berjenis kelamin laki-laki atau perempuan.
"Saya juga kaget, tahu-tahu anak saya nggak ada kelaminnya," ujarnya.
Selain itu, anak laki-lakinya juga memiliki kelainan di jari tangan kanannya yang berjumlah 6.
Ia pun coba menyembunyikan apa yang dialami anak bayinya dari tetangga sekitar rumah.
Namun, lambat laun kelainan anaknya itu tercium oleh tetangganya.
Dewi pun sedih kelainan anaknya tersebut jadi buah bibir tetangganya.
Ia berharap, anaknya yang berinisial AG, lambat laun kelaminnya akan tumbuh.
Kemudian, di kelamin anak bayinya terdapat benjolan seperti bisul.
Tak lama benjolan tersebut pecah, dan membentuk lubang untuk buang air.
Setelah usia dua bulan, kelamin anaknya tak juga tumbuh.
Ia pun mencoba memeriksakan anaknya ke Puskesmas.