BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Viral di sosial media, dua orang pasangan tertangkap kamera tengah bermesraan di sebuah taman yang diketahui berada di Jatiasih, kota Bekasi, Jawa Barat.
Rekaman video yang berdurasi sekitar 19 detik tersebut, diunggah oleh akun Instagram @peristiwa_sekitar_kita, pada Selasa (24/11/2021) lalu.
Dalam narasinya pada postingan tersebut, dikatakan jika, video dua orang pasangan terjadi pada Senin (22/11/2021) lalu, yang sempat diunggah oleh akun Facebook dengan caption "viral dah tuh".
Dikatakan pula dalam postingan tersebut suasana jalan masih ada kendaraan yang melintas.
Sementara, perekam video tersebut terlihat berada di seberang jalan, sambil berbicara, "Modalnya cuma motor gede doang... itu ceweknya yang nyosor...!
Postingan tersebut pun menimbulkan banyak reaksi netizen.
@mihelmimi "harusnya dibentak itu diteriakin, Jd kebiasaan, masa di depan umum kayak gitu. ini bukan barat bos!," serunya
Lain hal dengan akun Instagram yaitu @ hadysastrawan "serasa milik berdua yang lain lalu lalang cuman numpang," ujarnya
Adapula dengan netizen dengan akun@mas_hendra27 "sepertinya bukan pasmud, tapi janda sama suami orang," Ucapnya
Belum diketahui jelas waktu perekaman Video tersebut, serta siapa dua orang pasangan tersebut, apakah para muda dan mudi atau betul pasangan suami istri. (kontributor Bekasi/ihsan fahmi)