Reuni 212 2021, Polda Metro Siapkan Rencana Pengamanan

Rabu 24 Nov 2021, 15:34 WIB
Kombes E. Zulpan, Polda Metro Jaya segera melakukan berbagai persiapan dalam pengamanan untuk kegiatan reuni 212. (Foto/adji)

Kombes E. Zulpan, Polda Metro Jaya segera melakukan berbagai persiapan dalam pengamanan untuk kegiatan reuni 212. (Foto/adji)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kabar aksi Reuni 212 bakal digelar pada 2 Desember 2021 mendatang dan Polda Metro Jaya segera melakukan berbagai persiapan dalam pengamanan untuk kegiatan tersebut. Rabu (24/11/2021).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan pihaknya belum dapat memberikan penjelasan perihal rencana reuni 212.

Dia menyebut akan memberikan penjelasan pada hari Kamis (25/11/2021).

”212 besok ya. Nanti saya sampaikan, kan besok masih tanggal 25. Besok temen-teman saya undang ya, rekan media nanti saya bicara terkait 212 besok disampaikan ya,” ucap Kombes Zulpan di Mapolda Metro Jaya, Rabu (24/11/2021).

Sebelumnya, Sekretaris Umum PA 212, Bernard Abdul Jabar mengatakan pihaknya saat ini masih melihat situasi dan kondisi untuk menggelar acara tersebut.

Pihaknya masih menentukan bentuk acara dan lokasinya karena akan digelar di tengah pandemi Covid-19.

Lihat juga video “Jasad Pria Ditemukan di Jatinegara, Ada Dugaan Akibat Tersengat Arus Listrik”. (youtube/poskota tv)

Jika melihat gelaran Aksi Reuni 212 pada tahun 2020 PA 212 tak mengerahkan massa secara besar-besaran hanya menggelar acara Dialog Nasional bertajuk Revolusi Akhlak sebagai pengganti Reuni 212 dan bakti sosial.

Aksi 212 merupakan aksi massa yang kali perdana digelar pada 2 Desember 2016. Aksi itu digelar menyusul pernyataan calon gubernur petahana dalam Pilkada DKI Jakarta 2017, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang dinilai telah menistakan Islam. (adji)

Berita Terkait

News Update