Greysia/Apriyani Siap Tampil di Indonesia Open 2021, Ini Pengalaman Baru Para Pemain!

Selasa 23 Nov 2021, 05:00 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu. (Foto/PBSI)

Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu. (Foto/PBSI)

BALI, POSKOTA.CO.ID - Indonesia Open 2021 siap bergulir di Nusa Dua, Bali. Perhelatan yang masuk dalam rangkaian turnamen Indonesia Badminton Festival 2021 ini dimainkan di Bali International Convention Centre pada 23-28 November 2021. 

Sebelumnya, turnamen Indonesia Masters 2021 sukses digelar di lokasi yang sama. Kini, turnamen yang masuk dalam BWF World Tour Super 1000 ini dipastikan akan memanaskan kembali Pulau Dewata.

"Setelah turnamen Indonesia Masters 2021, para pebulutangkis langsung bersiap untuk menghadapi SimInvest Indonesia Open 2021. Ini adalah pengalaman baru bagi pemain dan official serta panpel yang bersatu dalam satu tempat yang sama dalam rangkaian perhelatan Indonesia Badminton Festival 2021," ujar Kabid Humas dan Media Indonesia Badminton Festival, Broto Happy saat jumpa pers, Senin (22/11/2021). 

Dalam kesempatan yang sama, para pemain Indonesia juga telah menyatakan kesiapannya dalam menatap turnamen ini.

Ganda putri peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu mengaku siap secara fisik dan mental untuk kembali tampil. 

"Kami berdua usai Indonesia Masters kemarin, langsung melakukan evaluasi dan persiapan. Tentunya kami siap tampil di sini," ungkap Greysia.

"Kesiapan fisik dan mental sudah maksimal. Tinggal bermain dan siap tanding," tambah Apriyani. 

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie pun mengaku tengah melakukan penyegaran fisik dan fokus pada strategi yang akan dijalankan.

"Saat ini saya sedang recovery menyiasati padatnya jadwal tanding dan fokus pada strategi permainan bersama pelatih," kata Jonatan. (Cr04)

Berita Terkait

Berubah, Berubah Lalu Menghilang

Selasa 23 Nov 2021, 06:30 WIB
undefined

Mengadu Domba

Selasa 23 Nov 2021, 09:30 WIB
undefined
News Update