JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mengangkat peristiwa serangan udara yang dilakukan oleh Kadet 29 Juli 1947, Film 'Kadet 1947' meraih animo publik yang tinggi.
Film Kadet 1947 baru saja menggelar special screening dan gala premiere, Senin (22/11/2021).
Acara ini diadakan di XXI Plaza Senayan, Jakarta Selatan.
Gala Premiere Kadet 1947 dimulai dengan pengenalan karakter yang dipanggil satu persatu selagi menaiki elevator.
Acara ini mengundang antusiasme para pengunjung di XXI. Pengunjung bioskop terlihat berhenti dan menyaksikan para pemain dari lantai 5.
Tak hanya itu, Gala Premiere Kadet 1947 dihadiri oleh banyak artis papan atas hingga politikus.
Beberapa yang terlihat hadir diantaranya Nino 'Ran', Melly Goeslaw hingga Menteri BUMN, Erick Thohir.
Erick Thohir tampak membawa serta jajarannya.
Terlihat Komisaris Utama Telkomsel, Wishnutama ikut mendampingi mantan presiden club sepak bola Intermilan tersebut di karpet merah.
Erick Thohir beserta jajarannya mengenakan jaket bomber berwarna hijau army bertuliskan Kadet 1947.
"Kepalkan tangan, kepalkan tangan," kata Erick Thohir semangat saat berpose di red carpet bersama jajarannya.