Jessica Iskandar Unggah Potret USG, Warganet Salfok Tanggal: Kok 6 April?

Jumat 19 Nov 2021, 15:28 WIB
Jessica Iskandar, artis dan presenter, bersama suaminya.  (Instagram/@inijedar)

Jessica Iskandar, artis dan presenter, bersama suaminya. (Instagram/@inijedar)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Aktris Jessica Iskandar baru-baru ini menyampaikan kabar bahagia. Istri Vincent Verhaag itu mengumumkan dirinya tengah mengandung anak keduanya.

Jessica Iskandar pun terlihat mengunggah potret USG janin di Instagram. Dalam keterangan unggahannya, mantan kekasih Richard Kyle itu seolah menyapa calon buah hatinya. 

"Hello number two ❤️," tulis Jessica Iskandar, dikutip dari unggahan Instagramnya, Jumat (19/11/2021)

Alih-alih fokus pada potret, warganet justru salah fokus(salfok) pada tanggal yang tercantum dalam unggahan Jessica Iskandar. Pasalnya potret USG tersebut dicetak pada 6 April 2021. 

Sementara diketahui Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag baru menikah pada bulan Oktober lalu.

"6 APRIL APAAN TUH..," tulis warganet. Kemudian ada yang menimpali lagi dengan kata-kata senada banget.  "Tgl nya kok 6 April?," tanya lainnya. 

"Kenapa tgl usgnya 06/04/2021?apa aku aja yg ngeh?," timpal warganet lain.

Namun beberapa warganet menduga bahwa potret USG tersebut merupakan kiriman dari pihak endorsement produk. 

Pasalnya dalam keterangan unggahan perempuan yang akrab disapa Jedar itu memang disertai promosi produk alat ukur kehamilan.  "Kayaknya foto usg dr endorsan," komentar warganet.

Sebelumnya diketahui melalui media sosial instagram, pasangan selebritis ini resmi menikah pada 22 Oktober 2021 yang disiarkan secara langsung melalui tautan yang disebarkan Jedar.

Dan kemudian,  Jessica dan Vincent akan memberi  adik untuk El Barack meskipun usia pernikahan mereka baru satu bulan.

Berita Terkait
News Update