Kesehatan

Malam Jumat Nih, 7 Makanan Ini Bisa Kembalikan Stamina usai Berhubungan Seks. Cek Nilai Gizinya

Kamis 18 Nov 2021, 15:05 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID-- Hampir semua orang tak menyadari jika setelah berhubungan intim di malam hari tubuh terasa lemas dan perlu mengembalikan stamina agar tetap bugar keesokan harinya.

Berhubungan seks boleh dibilang memerlukan energi cukup banyak, seperti halnya berolah raga, sehingga perlu makanan yang dapat mengembalikan stamina.

Hubungan intim dapat membakar kalori dalam tubuh sehingga tubuh lelah, mengantuk, bahkan terasa lapar.

Nah, hal ini mesti disiapkan, apalagi setiap Kamis malam atau malam Jumat, atau Jumat pagi, menurut pemahaman banyak orang jika berhubungan intim dengan istri akan mendapat pahala. 

So, ini dia daftar makanan yang dapat memulihkan stamina seusai berhubungan intim :

 

1. Pisang
Mengkonsumsi pisang bukan saja bisa menghilangkan rasa lapar, melainkan juga meringankan gejala kram setelah orgasme.

Anda dan pasangan boleh jadi tak merasakan kram otot saat melakukan hubungan seks hingga orgasme. 

Pisang bisa Anda jadikan asupan gizi setelah sesi bercinta selesai.

Harvard School of Public Health melansir, satu buah pisang berukuran sedang mengandung 110 kalori, 0 gram (gr) lemak, 1 gr protein, 28 gr karbohidrat, 15 gr gula, 3 gr serat, dan 450 gr kalium.

Dengan kalori dan gizi tersebut, pisang dapat mendukung stamina tubuh Anda untuk melakukan babak selanjutnya atau menjalani aktivitas lainnya.

 

2. Oatmeal
Biasanya oatmeal dikonsumsi di pagi hari sebelum beraktivitas.

Selain memiliki serat tinggi, sumber karbohidrat kompleks ini lebih mengeyangkan dan dapat meningkatkan testosteron pria. 

Itu sebabnya sangat dibutuhkan oleh pria seusai berhubungan intim agar stamina kembali. 

Peningkatan hormon testosteron berpengaruh langsung pada meningkatnya libido serta gairah seksual hingga produksi sperma.

Hmm, hal ini bisa membantu Anda mempersiapkan tubuh untuk berlanjut ke babak berikutnya.

 

3. Alpukat
Kandungan gizi alpukat begitu berlimpah sehingga bisa jadi salah satu makanan untuk mengembalikan stamina setelah berhubungan intim. 

Salah satu gizinya adalah vitamin B6 yang dapat mengurangi kelelahan, termasuk akibat berhubungan seks.

Penn Medicine menyebutkan bahwa alpukat juga bisa meningkatkan libido pria secara tidak langsung.

Hal ini dikarenakan lemak tak jenuh yang terkandung dalam alpukat dapat membuat jantung lebih sehat dan berfungsi dengan baik.

Kesehatan jantung berperan untuk menunjang kemampuan seks pria dengan memastikan darah sampai ke organ intimnya.

 

4. Stroberi
Buah stroberi mengandung banyak manfaat untuk kehidupan seksual Anda sehingga cocok untuk dijadikan makanan penambah stamina sebelum melaju ke babak selanjutnya.

Stroberi kaya kandungan vitamin C, yakni vitamin yang dapat meningkatkan libido dan dapat melindungi pria dari kanker prostat.

Buah ini juga mengandung asam folat yang digunakan tubuh untuk memproduksi sel sperma.

 

5. Daging
Ketika berhubungan seks, tubuh Anda menyerap karbohidrat dan protein lebih banyak daripada biasanya.

Pilihan makanan kaya protein yang bisa Anda sajikan yakni dada ayam dan daging sapi.

Daging sapi juga mengandung zat besi yang baik untuk mengisi kembali energi yang hilang setelah berhubungan seksual, termasuk menjadi cara mengembalikan tenaga usai pria mengeluarkan sperma.

Selain itu, kandungan seng yang terdapat dalam daging terbukti dapat meningkatkan kadar testosteron pada pria yang dapat menambah gairah seksualnya.

 

6. Nasi
Jika Anda kehabisan energi setelah berhubungan seks, nasi bisa menjadi jawaban sebagai penunda lapar.

Nasi termasuk sumber karbohidrat yang penting sebagai sumber energi dalam tubuh.

Tidak hanya nasi, berbagai makanan kaya karbohidrat berikut ini juga bisa Anda pilih seperti kentang, roti, sereal, dan pasta.

 

7. Susu cokelat
Mengonsumsi susu cokelat hangat tentu punya sensasi berbeda. 

Sumber protein dan karbohidrat hebat ini bisa mengatasi dehidrasi usai berhubungan seksual. 

Sebuah studi menemukan bahwa rasio karbohidrat dan protein yang baik sangat cocok untuk pemulihan otot. Pilihlah susu cokelat yang rendah lemak.

 

8. Yogurt
Yogurt memiliki lemak dan protein yang sehat sehingga membuatnya sangat baik untuk pemulihan otot. Tidak ada salahnya menambahkan sereal dan segenggam buah beri segar untuk vitamin dan nutrisi lainnya.

Tags:
malam jumatmakanan pembangkit staminalemas setelah hubungan intimHubungan Seks

Reporter

Administrator

Editor