Pada Rabu Sebagai Hari Kelahirannya, Presiden Jokowi Lantik Jenderal Andika Sebagai Panglima TNI, Ini Kata Primbon

Rabu 17 Nov 2021, 12:44 WIB
Presiden Joko Widodo. (foto: dok.biro pers)

Presiden Joko Widodo. (foto: dok.biro pers)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hari Rabu ini dipilih oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk acara kenegaraan yang penting.

Hari Rabu (17/11/2021) ini, Presiden Jokowi akan melantik Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa jadi Panglima TNI, di Istana Negara, Jakarta. 

Selain itu, Presiden juga akan melantik Letjen Dudung Abdurachman sebagai KSAD. Juga dilantik Kepala BNPB, dan sejumlah duta besar untuk negara sahabat.

Selama menjadi Presiden, Presiden Jokowi sering menggunakan hari Rabu untuk acara-acara penting. Bahkan, beberapa di antaranya tepat pada Rabu-Pon, yakni weton Jokowi.

Dia lahir pada 21 Juni 1961, bila dirunutkan berdasarkan hitungan secara budaya Jawa, jatuh pada hari Rabu dan hari pasaran (Jawa) Pon. Hitungannya jatuh pada angka 14 = (7 + 7).

Kali ini pelantikan Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI dilakukan pada hari Rabu, hari kelahiran Presiden Jokowi.

Kalau ditepatkan pada Rabu-Pon masih akan terjadi dua minggu lagi, yakni pada 8 Desember.

Kalau dilihat mundur, Rabu-Pon, jatuh pada 3 November, saat itu, Panglima TNI Laksamana Hadi Tjahjanto belum pensiun, karena beliau purna tugas pada 8 November,

Catatan yang ada Presiden Jokowi pernah menggelar acara penting pada hari Rabu, contonya, reshuffle pertama  pada Rabu Pon, 12 Agustus 2015.

Kemudian, kedua pada Rabu Pon, 27 Juli 2016, ketiga pada Rabu Pahing, 17 Januari 2018, dan keempat pada Rabu Pahing, 15 Agustus 2018.

Meski sering menggalar acara penting pada hari Rabu, namun belum pernah ada penjelasan tentang pemilihan hari Rabu untuk acara penting kenegaraan, sejauh ini ya yang awam tahu, Rabu hari lahir Jokowi. Genapnya (weton) Rabu-Pon.

Berita Terkait
News Update