Bantuan Sosial Bagi Korban Kebakaran di Koja Sudah Didistribusikan untuk Tiga Hari Kedepan

Rabu 17 Nov 2021, 10:28 WIB
Kebakaran hebat melanda RW08 dan 10, Kelurahan Koja, Koja, Jakarta Utara. (yono)

Kebakaran hebat melanda RW08 dan 10, Kelurahan Koja, Koja, Jakarta Utara. (yono)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Walikota Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim, memastikan bantuan sosial bagi korban kebakaran di RW08 dan 10, Kelurahan Koja, Jakarta Utara telah didistribusikan.

Adapun bantuan sosial berupa sandang dan pangan tersebut telah didistribusikan oleh Suku Dinas Sosial Jakarta Utara pada Selasa (17/11/2021) malam.

"Inisiatif camat dan lurah juga akan mendirikan posko yang dilengkapi dapur umum di area Pasar Sindang. Mudah-mudahan nantinya terdapat bantuan dari warga lainnya untuk kita saling berkolaborasi bagi sesama terutama warga yang sedang terkena musibah," ujar Ali, Rabu (17/11/2021).

Adapun bantuan sosial yang telah didistribusikan berupa lima ratus nasi bungkus telah didistribusikan kepada penyintas kebakaran mulai kemarin malam hingga tiga hari ke depan.

Begitu pun bantuan lainnya seperti matras, perlengkapan mandi dewasa baik pria maupun wanita, perlengkapan anak dan bayi, dan lain sebagainya telah didistribusikan.

Ali mengatakan, saat ini para korban kebakaran sementara ditempatkan di RPTRA Sindang Raya.

"Sekarang mereka berada di RPTRA Sindang Raya. Tadi kita cek lokasi lain ternyata ada di sekitarnya yang tempatnya tidak terbuka sehingga nyaman mereka tempati sementara waktu," jelasnya.

Ditegaskannya, seluruh korban kebakaran idealnya berada di lokasi pengungsian yang yang tertutup.

Untuk itu, Ali menyiapkan lokasi pengungsian baru di Masjid Jami Al Muhtarom dan Balai Warga RW 010 Kelurahan Koja.

Adapun, menurut data Sudin Gulkarmat Jakarta Utara, kebakaran pemukiman padat penduduk yang terjadi pada Selasa (16/11/2201) petang di RW08 dan 10 kelurahan Koja, mengakibatkan 45 rumah hangus dilalap api.

Akibatnya, 448 orang dari 88 KK harus rela kehilangan tempat tinggalnya. Beruntung, insiden tersebut tidak menyebabkan adanya korban jiwa dan penyebab kebakaran hingga saat ini masih dalam proses penyelidikan aparat kepolisian. (yono)

Berita Terkait

News Update