JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pusat Pelatihan Kerja Pengembangan Industri (PPKPI) Pasar Rebo, Jakarta Timur, bekerja sama dengan Baznas Bazis DKI untuk memberikan pelatihan kerja.
Diharapkan, dengan keterampilan yang didapat, bisa mengurangi angka pengangguran yang selama ini terjadi di Ibukota.
Wakil Ketua IV Baznas Bazis DKI, Ahmad H. Abu Bakar mengatakan, kegiatan kolaborasi antara Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi, untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan teknis.
Untuk kali ini pelatihan diberikan berkaitan dengan teknik audio dan keterampilan lainnya.
"Pelatihan ini pun akan berlangsung hingga 19 November mendatang," katanya, Selasa (16/11/2021).
Dikatakan Abu Bakar, melalui kegiatan ini juga, diharapkan bisa memberikan ketrampilan agar mereka dapat mempraktekkan dan mandiri untuk bisa bekerja.
Dan bila sudah bekerja, nantinya bisa membiayai keluarga maupun masyarakat, bahkan yang akan datang akan menjadi bagian dari Muzaki untuk menjalankan zakat.
"Sehingga bisa memberikan kontribusi bagi fakir miskin dan zakat itu sendiri," ujarnya.
Sementara itu, Kepala PPKPI Pasar Rebo, Budi Karlia Setyanto menambahkan, selain dengan pihak Baznas Bazis DKI, pelatihan di bidang kelistrikan, pihaknya juga mengandeng siswa SMK Mahadika untuk video audio.
"Di masa Pandemi ini kami terus berupaya meningkatkan skill masyarakat Jakarta untuk tetap eksis dan produktif," ungkapnya.
Di PPKPI sendiri, lanjut Budi, pihaknya sudah melakukan kolaborasi 13 lembaga, dengan jumlah perserta 612 orang.