Cabuli Belasan Bocah Laki-Laki di Lenteng Agung, Seorang Pria Dikepung dan Nyaris Diamuk Warga

Selasa 16 Nov 2021, 10:51 WIB
Ilustrasi Pelecehan

Ilustrasi Pelecehan

Cabuli 15 Bocah Laki-Laki di Lenteng Agung, Seorang Pria Dikepung Massa
Kotak Masuk

Novriadji Wibowo
10.11 (28 menit yang lalu)
kepada saya, kriminal.pk, Poskota

Cabuli Belasan Bocah Laki-Laki di Lenteng Agung, Seorang Pria Dikepung dan Nyaris Diamuk Warga

JAGAKARSA, POSKOTA.CO.ID – Seorang pria diduga telah mencabuli belasan bocah di bawah umur, dikepung warga di Jl. Camat Gabun 1 RT 07/08 Kelurahan Lenteng Agung, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (15/11/2021) malam.

Pelaku berinisial F nyaris diamuk warga lantas diarak Warga Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Kapolsek Jagakarsa Kompol Endang Sukmajaya mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi adanya laporan dari masyarakat seorang pelaku pelecehan seksual diamankan warga.

Kejadian tersebut terjadi sekira pk. 22:00 malam. “Kami dapat informasi dari masyarakat adanya pelaku pelecehan seksual lalu anggota cek ke lokasi langsung diamankan dari kepungan massa,” ungkap kapolsek dikonfrimasi Selasa (16/11) pagi.

“Korbannya rata-rata anak-anak di bawah umur dan laki. Pelaku saat ini sudah dilimpahkan ke Polres Jakarta Selatan ditangani Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA),” ucap kapolsek.

Sementara itu warga sekitar Aris mengatakan modus yang dilakukan melakukan aksi cabulnya.

"Jadi, mereka (korban) diiming-imingi voucher top-up game online dengan harga yang murah. Tapi dengan alasan, dilihat dulu mereka (korban) sudah sunat atau belum?,” kata Aris kepada wartawan.

Dengan modus pertanyaan seperti itu, F memanfaatkan kesempatan untuk melakukan pelecehan seksual dengan cara memegang alat kelamin korban. Diduga pelaku pengajar di salah satu sekolahan. (*) 

Berita Terkait
News Update