JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hingga kini, pasien sembuh dari Covid-19 terus meningkat, dan kasus kematian juga mengalami penurunan.
Per hari Senin (15/11/2021) mereka yang sembuh bertambah sebanyak 706 kasus, sehingga secara nasional mereka yang sembuh ada 4.098.884 kasus.
Demikian pengumuman dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 per hari Senin (15/11/2021).
Sedangkan mereka yang wafat akibat Covid-19 juga menurun drastis.
Mereka yang wafat per hari Senin (15/11/2021) bertambah sebanyak 11 kasus, total mereka mereka yang wafat ada 143.670.
Mereka terkonfirmasi positif per hari Senin (15/11/2021) bertambah sebanyak 221 kasus, sehingga secara nasional mereka yang terpapar ada 4.251.076.
Per hari Senin (15/11/2021) Satgas juga mengumumkan adanya empat provinsi yang mengalami penambahan kasus positif di atas 25.
Yakni, DKI Jakarta bertambah 36 kasus, Jawa Barat bertambah 27 kasus, Jawa Tengah bertambsh 27 kasus dan Jawa Timur bertambah 26 kasus.
Satgas juga mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, 3M (memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun air mengalir) untuk mencegah penularan Covid-19.
126 KABUPATEN/KOTA KASUS NAIK
Sedangkan Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menjelaskan, berdasarkan observasi Kementerian Kesehatan ada sebanyak 126 kabupaten/kota yang mengalami kenaikan kasus.
"Kita sudah mengindikasi di minggu lalu berdasarkan observasi ada 126 kabupaten/kota yang naik," terang Budi dalam keterangannya di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (15/11/2021).
Menkes juga mengungkapkan beberapa di antaranya ada juga yang sudah tiga minggu berturut-turut naik, sehingga kita melakukan pendalaman.
"Sebagian besar kenaikannya karena memang ada kasus positif di sekolah dan mereka yang lanjut usia," papar Menkes.
Karena itu, lanjut Menkes, pihaknya dengan Pak Nadiem (menteri pendidikan) akan melakukan konsolidasi dalam minggu ini, sehingga kita tetap melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) tapi dengan surveilance (pengawasan) yang aktif dan lebih pro aktif. (johara)