Hasil survei capres 2024 dari Indonesia Survey Center mengungkapkan bahwa pendukung Jokowi mulai jatuh hati kepada Prabowo Subianto. (foto: ist)

Nasional

Hasil Lembaga Survei Ini Ungkap Pemilih Jokowi Mulai Kepincut Prabowo

Minggu 14 Nov 2021, 16:27 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peneliti senior dari Indonesia Survey Center, Chairul Ansari melihat bahwa ada tren kesukaan dan perhatian publik terhadap sosok Prabowo Subianto.

Hal itu dilihat dari hasil survei yang menunjukkan bahwa tingkat kesukaan responden terhadap Menteri Pertahanan di Kabinet Indonesia Maju itu 80,2 persen, tertinggi dari nama-nama yang disodorkan.

“Dalam tingkat likeabilitas, Prabowo berada pada puncak urutan dengan tingkat kesukaan sebesar 80,2 persen,” kata Ansari dalam rilis surveinya hari ini, Minggu (14/11/2021.

Kemudian, ia juga melihat bahwa alasan mengapa publik merespons positif sosok Prabowo karena banyak hal, namun yang paling umum adalah tentang sikapnya yang memilih berlapang dada untuk kepentingan bangsa dan negara. Apalagi, Prabowo adalah rival politik Joko Widodo di Pilpres 2019 lalu.

“Yang cukup mengejutkan dalam survei ini adalah bahwa para pemilih Jokowi 2019 ternyata mulai jatuh hati pada Prabowo yang pernah menjadi rival politik pada Pemilu 2014 dan 2019. Hal ini dimungkinkan terjadi karena sikap negarawan, demokrat dan patriotik Prabowo yang menerima permintaan Jokowi untuk ikut mengabdi pada negara dengan menduduki posisi sebagai menteri pertahanan,” paparnya.

 

Peneliti Senior dari Indonesia Survey Center, Chairul Ansari. (foto: ist)

Sikap Prabowo yang mengesampingkan rivalitas politik dan mencairkan bipolaritas politik 2014 dan 2019 inilah yang dikatakan Ansari menjadi penyebab Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu mendapat apresiasi dari para pendukung Jokowi dengan mulai jatuh hati kepadanya. 

“Sikap demokratik Prabowo ini pantas saja memeroleh dukungan dari pendukung Jokowi,” tandasnya.

Di sisi lain, kolaborasi yang sangat apik antara Presiden Joko Widodo dan Menhan Prabowo Subianto dalam mengelola pemerintahan juga menjadi sumbangsih respeksitas pendukung Jokowi terhadap Prabowo.

“Yang sangat terlihat adalah kedekatan antara keduanya dalam berbagai kesempatan urusan pemerintahan dan dukungan Jokowi pada program-program Hankam dari Kemhan menunjukkan mesranya kedua pemimpin ini,” ucap Ansari.

Pemilih Loyal

Lebih lanjut, Ansari memandang bahwa dari hasil survei yang dilakukannya, ternyata mayoritas responden cenderung menjadi pemilih tetap Prabowo Subianto jika maju sebagai Calon Presiden (Capres) di Pilpres 2024 mendatang.

 

Survei Capres 2024: Elektabilitas Prabowo Tertinggi.(foto: ist)

Prabowo ternyata masih menjadi pilihan utama dengan memeroleh dukungan sebesar 22,7 persen. Urutan posisi berikut berturut-turut ditempati oleh Ganjar Pranowo dengan 12,6 persen, Anies Baswedan 12,2 persen, Sandiaga Uno 5,7 persen, AHY 4,5 persen, dan Ridwan Kamil 4,3 persen. 

Selanjutnya ditempati oleh Puan Maharani yang memeroleh 3,6 persen keterpilihan, Airlangga Hartarto 2,9 persen, Tri Rismaharini 2,7 persen, Khofifah Indar Parawansa 2,1 persen, Mahfud MD 1,1 persen, Erick Thohir 0,7 persen, Gatot Nurmantyo 0,4 persen, Tito Karnavian 0,4 persen, Basuki Thajaja Purnama 0,3 persen, Moeldoko, 0,2 persen, Muhaimin Iskandar 0,2 persen dan ada 23,4 persen publik masih belum dapat menentukan pilihannya.

“Para pemilih yang telah mantap memilih Prabowo ternyata lebih tinggi dari para kandidat capres lainnya,” terangnya.

“Singkatnya dengan kata lain bahwa para pemilih Prabowo memiliki basis dukungan lebih kokoh atau tidak labil dibanding pemilih kandidat lain,” pungkas Ansari. (ril/ys)

Tags:
Hasil Lembaga Surveisurvei Capres 2024Pendukung Jokowi Kepincut PrabowojokowiPrabowo Subiantojoko widodo

Administrator

Reporter

Administrator

Editor