Pahlawan Motorsport Indonesia, Raih Peringkat 2 Dunia di FIA WEC, Sean Gelael Dapat Apresiasi IMI 

Rabu 10 Nov 2021, 20:16 WIB
Raih peringkat 2 dunia di FIA WEC, Sean Gelael dapat apresiasi IMI sebagai pahlawan Motorsport Indonesia. (Foto/Ichsan)

Raih peringkat 2 dunia di FIA WEC, Sean Gelael dapat apresiasi IMI sebagai pahlawan Motorsport Indonesia. (Foto/Ichsan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pada momen hari Pahlawan 10 November 2021, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengundang pembalap Sean Gelael.

Menurut Bamsoet, Sean merupakan pahlawan motorsport karena telah mengharumkan nama Indonesia di ajang FIA World Endurace Championship (WEC) 2021 di peringkat 2 dunia.

Walau pun musim pertama bagi Sean Gelael di FIA WEC, bersama tim Jota dengan rekan pembalap Inggris, Tom Blomqvist dan pembalap Belgia Stoffel Vandoome, mereka mampu tampil kompak untuk meraih hasil terbaik musim ini.

Musim ini WEC digelar sebanyak 6 putaran yang balapannya terdiri dari durasi 6 jam, 8 jam, hingga 24 jam. Dari semua seri tersebut balapan legendaris 24 Hours of Le Mans adalah yang paling jadi sorotan.

Pada balapan tersebut Sean dan rekannya berhasil meraih runner up dan merupakan sejarah, karena Sean langsung naik podium pada debutnya di Le Mans, Prancis.

Sebagai pelengkap di musim perdananya pada balapan ketangguhan dunia, Sean Gelael juga mengikuti Asian Le Mans Series (ALMS) dan European Le Mans Series (ELMS).

Dari 3 ajang yang diikutinya musim ini, yaitu FIA WEC, ALMS dan ELMS, Seam selalu naik podium.

“Saya menganggap Sean Gelael ini pahlawan motorsport Indonesia. Di saat kita kekeringan atlet balap kelas dunia, justru Sean yang merupakan satu-satunya pembalap Tanah Air yang berprestasi bagus,” ujar Bambang Soesatyo pada acara Press Conference di Kantor IMI Pusat, Jakarta, 10 November 2021.

“Saya menyaksikan sendiri perjuangan Sean di Le Mans 24H dan Bahrain 8H. Sean tampil sangat total, dedikasinya sungguh luar biasa dan memberikan segalanya dengan pengorbanan yang sangat besar,” ungkapnya.

“Hasilnya bisa sama-sama kita lihat sekarang, ini adalah kebanggaan buat dia, keluarga, IMI dan tentu saja buat Indonesia,” tambahnya.

Sementara itu pada kesempatan yang sama, Sean Gelael mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah mendukung hingga meraih prestasi terbaik musim ini.

Berita Terkait

News Update