JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebuah video memperlihatkan sejumlah remaja berjoget TikTok di depan peti jenazah temannya yang meninggal dunia.
Video para remaja laki-laki dan wanita yang sengaja berjejer di depan peti jenazah sambil berjoget TikTok itu viral di media sosial hingga menjadi sorotan netizen.
Diketahui video viral remaja berjoget TikTok di depan jenazah tersebut diunggah akun instagram ndorobei.official dan kini menjadi perbincangan di sosial media, Selasa (10/11/2021).
"Empat orang pemuda dan pemudi ini joget Tikt*k di acara pemakaman temen mereka yang baru meninggal," tulis akun ndorobei.official, Rabu, 10 November 2021.
Dalam unggahan itu terlihat jelas empat remaja bergoget TikTok, seorang laki-laki dan tiga orang perempuan berkaos putih dan bercelana jeans.
Namun dalam adegan itu tak terlihat para penari berjoget tak sepenuh hati, berkali-kali mereka memegangi bagian mata, mungkin karena tak tahan dengan jogetan yang diperagakan itu.
Mereka berjoget secara bersamaan menggoyangkan kaki dan tangannya persis dalam adegan goyang TikTok yang sering kita jumpai di sosial media.
Dalam rekaman itu memperlihatkan juga beberapa peziarah lainnya berada disekitarnya menyaksikan pertunjukkan itu, ada beberapa di antaranya merekam adegan dengan ponsel.
Para penari yang terlihat dengan jelas berada di bawa tenda, adegan mereka juga disaksikan oleh sanak keluarga jenazah yang duduk di kursi.
Sepertinya peti jenazah bercat putih itu sebagian petinya dibuka dan sudah siap diturunkan ke liang lahat.
Namun sebelum jenazah diturunkan ke liang lahat, sepertinya dipertontonkan pertunjukkan terlebih dahulu.
Tidak diketahui secara jelas adegan itu dilakukan kapan dan dimana, karena tidak ada keterangan yang menyertainya. Begitu juga dengan identitas pemakaman siapa, juga belum diketahuinya.
Unggahan itupun kini diperbincangkan oleh para netizen dengan beragam komentarnya. Bahkan adegan ini yang dimuat akun instagram @hitzmedsos telah ditonton puluhan ribu kali dan menjadi perbincangan warganet.
Dari koemen yang muncul, banyak yang mengecam adegan itu karena dinilai tidak etis.
"Makin nggak jelas aja nih zaman," ujar akun @deni_usto**.
"Lama2 manusia gila tik tok, sampe acara kegamaan dll hiburannya joget tik tok. Setan tertawa melihat ini," kata akun @mariaigles**.
"Lama2 manusia gila tik tok, sampe acara kegamaan dll hiburannya joget tik tok. Setan tertawa melihat ini," kata akun @mariaigles**. (*)