Pahlawanku Inspirasiku, DPD PBL DKI Jakarta Tabur Bunga dan Kirim Doa di Taman Makam Pahlawan, 100 Penggali Kubur Dapat Bingkisan

Selasa 09 Nov 2021, 08:33 WIB
Anggota DPD PBL DKI Jakarta menggelar giat di Taman Makam Pahlawan dalam menyambut Hari Pahlawan, 10 November 2021. (Foto/DPD PBL DKI Jakarta/Ist)

Anggota DPD PBL DKI Jakarta menggelar giat di Taman Makam Pahlawan dalam menyambut Hari Pahlawan, 10 November 2021. (Foto/DPD PBL DKI Jakarta/Ist)

"Setiap insan masyarakat Indonesia seyogianya memiliki semangat kepahlawanan dan tergerak hatinya untuk membangun negeri sesuai dengan potensi dan profesi masing-masing yang perlu terus dipertahankan oleh kita semua untuk mengenang para pahlawan."

"Hal ini sejalan dengan komitmen Pejuang Bravo Lima untuk terus berjuang dalam mengisi kemerdekaan melalui kerja keras demi kerukunan dan kemajuan bangsa Indonesia."

"Pejuang Bravo Lima tidak memandang rendah profesi apapun. Teruslah bergiat untuk kemaslahatan semua umat manusia," terang Fachrul Razi.

Begitu juga pesan yang disampaikan oleh Ketua Penasihat PBL, Laksamana TNI Prof. Dr. Marsetio, S.I.P., M.M. Menurutnya, masyarakat Indonesia harus mengenang dan menghormati jasa para Pahlawan.

Katanya, jejak semangat para Pahlawan harus diikuti dan menjadikan para Pahlawan sebagai suri tauladan untuk kemajuan bangsa ini.

"Hari spesial masyarakat Indonesia ini diperingati setiap tahunnya untuk mengingat jasa para pahlawan yang telah memerdekakan Indonesia dari para penjajah," ujar Marsetio.

"Hal ini merupakan kesempatan untuk masyarakat Indonesia mengenang dan menghormati para Pahlawan dengan cara mengikuti jejak semangat dan menjadikan mereka sebagai suri tauladan."

"Kita perlu senantiasa menjaga keharmonisan bangsa dan bernegara dalam kata kesatuan Republik Indonesia serta tidak memecah belah atas kepentingan pribadi atau golongan." 

"Apa yang telah dilakukan para pahlawan kiranya dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk meneruskan perjuangan mereka."

"Kalau dulu kita berjuang dengan mengangkat senjata, maka sekarang kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa, seperti: kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham-paham radikal dan termasuk berjuang melawan pandemi covid 19 yang saat ini melanda dunia. Semoga Pejuang Bravo Lima dimana pun berada dapat mewujudkannya," urainya.

Menanggapai pesan-pesan dari Dewan Penasehat maupun Ketua Umum PBL, Trisni Puspitaningtyas selaku Ktua DPD PBL DKI Jakarta menyampaikan misinya.

Kisah Inspiratif Para Penggali Kubur

Berita Terkait
News Update