ADVERTISEMENT

Resmi! Andriy Shevchenko Kembali ke Serie A, Jadi Pelatih Genoa

Senin, 8 November 2021 12:09 WIB

Share
Andriy Shevchenko resmi menjadi pelatih Genoa. (Foto: twitter jksheva7)
Andriy Shevchenko resmi menjadi pelatih Genoa. (Foto: twitter jksheva7)

ITALIA, POSKOTA.CO.ID - Legenda sepak bola Ukraina, Andriy Shevchenko akhirnya resmi menjadi pelatih kepala tim Serie A Italia, Genoa.

Kepastian tersebut telah disampaikan langsung oleh pihak klub melalui laman resminya pada Minggu (7/11/2021) waktu setempat.

Dalam keterangan resmi itu, disebutkan jika Shevchenko diberi kontrak oleh Genoa dengan durasi tiga tahun atau hingga 2024 mendatang.

"Genoa CFC mengumumkan bahwa Andriy Shevchenko telah mencapai kesepakatan dan akan memimpin Grifone hingga 30 Juni 2024," demikian keterangan resmi klub.

Dipilihnya Shevchenko menjadi juru taktik Genoa tentu bukan tanpa alasan. Jika melihat sepak terjangnya sebagai pelatih, dia memiliki catatan yang cukup apik.

Sebelumnya Shevchenko pernah menangani Timnas Ukraina di ajang Piala Eropa 2020 lalu.

Dalam kesempatan itu, Pelatih 45 tahun tersebut sukses membawa negaranya melangkah ke babak perempat final sebelum disingkirkan Inggris.

Selain itu, Italia bukanlah tempat yang asing bagi Shevchenko. Saat masih aktif bermain, dirinya pernah merasakan karier yang gemilang kala membela AC Milan.

Berbagai prestasi pun diraih Shevchenko bersama Rossoneri. Di antaranya ialah meraih trofi Serie A hingga Liga Champions, serta menyabet gelar penghargaan individu Ballon d'Or pada 2004. (Cr04)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT