Diduga Merasa Tersaingi, Ayah Korban Penusukan di Pasar Malabar: Keluarga Sampai Pembantu Saya Dimusuhi Sama Dia

Kamis 04 Nov 2021, 08:13 WIB
TKP dan Rillis Polres Metro Tangerang. (Foto/Poskota.co.id/Iqbal)

TKP dan Rillis Polres Metro Tangerang. (Foto/Poskota.co.id/Iqbal)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Satreskrim Polres Metro Tangerang berhasil membekuk R (53) seorang pelaku penusukan terhadap dua orang pedagang. 

R tega melakukan aksi tersebut lantaran dendam setelah terlibat cekcok mulut. 

Kejadian tragis yang terjadi Selasa (2/11/2021) ini membuat warga di Pasar Malabar, Kecamatan Cibodas resah.

Apalagi penusukan ini dilakukan oleh orang yang juga mengais rejeki di pasar tersebut. 

R melakukan aksi kejahatannya itu dengan sebilah pisau berukuran panjang. Dia menikam teman satu profesinya ini dengan membabi-buta.

Meskipun sempat mendapat penanganan dari tim medis, Rabu (3/11/2021) AS dinyatakan tutup usia alias meninggal dunia.

Sementara salah seorang korban lainnya yakni P yang berniat melerai pertengkaran ini masih dalam penanganan tim medis di RSUD Kota Tangerang. 

Kepala Pasar Malabar Hasbullah mengatakan pertikaian ini sempat diawali dengan cekcok mulut. Apalagi kios tempat pelaku dan korban berdekatan. 

"Awalnya cekcok. Terus dia (pelaku) naik ke atas, tapi enggak lama turun lagi dan ketemu korban di TKP langsung melakukan penusukan," ungkap dia. 

Kata Hasbullah seorang pedagang lainnya yang melerai turut menjadi korban. Namun insiden ini terjadi begitu cepat. 

"P ini pedagang tempe dia hanya mau melerai tapi kena juga di bagian dada, sekarang masih di rawat," ucapnya. 

Berita Terkait

News Update