JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Aura Kasih baru-baru ini terang-terangan bicara soal seks di ranjang.
Hal itu diungkapkan Aura Kasih saat diundang di kanal YouTube Deddy Corbuzier, pada Minggu (31/10/2021).
Menurut Aura Kasih berhubungan seks itu penting karena menurutnya sentuhan itu bisa melepas stres nantinya.
Semua bermula saat Aura Kasih ditanyakan oleh Deddy, bagaimana cara melampiaskan kebutuhan seks usai bercerai.
Lantas menurut Aura Kasih, satu-satunya cara ialah dengan cara bersentuhan secara langsung.
Menurutnya, mungkin banyak semua orang bsia memberikan perhatian lewat obrolan di media, namun sentuhan fisik secara langsung tak bisa dikalahkan.
"Karena mau diperhatikan kayak apapun lewat WhatsApp atau telepon, kayaknya nggak bisa aja, karena semua orang bisa begitu," kata Aura.
Aura Kasih pun mengakui dirinya merupakan sosok orang yang membutuhkan sentuhan dan bertemu orang.
Selain itu, Aura Kasih pun mencoba untuk bicara soal seks toys atau mainan seks, Ia lantas mengaku tak pernah menggunakannya.
"It is toys, nggak sih, nggak kesana, i dont know why, i've never try," ucap Aura Kasih.
Aura pun memastikan tak berminat untuk menggunakan alat bantu ketika ingin menyalurkan hasrat seks.
Aura merasa hal itu bisa dialihkan ke sesuatu yang lebih penting, dibanding harus menggunakan mainan seks seperti itu.
"Emang nggak merasa kasihan sama diri sendiri, kalau kayak gitu bohong kan itu. Mendingan dialihkan ke hal yang lain aja," ujar Aura.
Di sisi lain, artis cantik Aura Kasih merasa bahwa dirinya bukan seorang wanita yang memilik bentuk tubuh yang seksi
Mantan istri Eryck Amaral itu justru merasa risih apabila ada yang terus menerus mengungkapkan bahwa dirinya seorang figur yang seksi.
Justru Aura Kasih merasa dirinya seorang wanita yang memiliki sikap atau perilaku yang tomboy, bukan seksi seperti kebanyakan wanita lain.
Aura Kasih sama sekali tidak pernah merasa dirinya sebagai wanita seksi meskipun banyak orang yang melihat dia adalah seorang artis yang seksi.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Aura Kasih saat sedang berada di sesi tanya-jawab dnegan Boy William di sebuah video yang diunggah oleh kanal YouTube PROST CLUB TV pada Senin (20/9/2021).
“Banyak yang bilang lo itu seksi, menurut lo, are you a sexy figure?,” tanya Boy William.
“Menurut gua enggak sih, biasa aja (tidak seksi), gue tomboy malah orangnya,” jawab Aura Kasih.
Wanita berusia 34 tahun itu hanya akan menganggap dirinya seksi dengan mengunggah beberapa foto dengan hanya menggunakan bikini saja.
“Kalau gue ngerasa seksi mungkin gue akan posting Instagram itu pasti yang berbikinian dong? Karena gue ngerasa biasa aja jadi menurut gue ya enggak (seksi) lah itu dipikiran lo aja,” paparnya.
Aura Kasih sangat tidak suka apabila ada yang menganggapnya seksi karena justru merasa risih dengan pandangan seperti itu.
“Risih banget, risihnya adalah lo selalu membayangkan gue berbikini men dan elo enggak akan pernah dapat itu seumur hidup lo, ngerti nggak?,” tegas Aura Kasih.
“Makannya gue enggak pernah, coba lihat Instagram gue deh gue tuh enggak pernah pose atau yang berbikinian di pantai,” tambahnya.
Ibunda dari Arabella itu mengatakan kalau banyak orang yang menilainya seksi hanya karena melihat bentuk tubuh yang dimilikinya.
“Hmm gue enggak tahu sih (banyak orang yang bilang dia seksi), some people kayak ngomong ya mungkin dari bentuk badan lo, atau apalah segala macem,” imbuhnya. (Cr09)