Kasus Menurun, Masalah Belum Selesai

Selasa 26 Okt 2021, 09:43 WIB
Kasus Menurun, Masalah Belum Selesai. (Kartunis/Sental-Sentul/Poskota.co.id)

Kasus Menurun, Masalah Belum Selesai. (Kartunis/Sental-Sentul/Poskota.co.id)

Waspada berarti perlu adanya kehati-hatian, berjaga – jaga dan bersiap siaga menghadapi segala kemungkinan, sehingga masalah dapat segera diatasi, situasi terburuk bisa dihindari.

Perlu ekstra hati – hati dalam beraktivitas,  senantiasa menjaga diri dari paparan virus corona, meski tingkat penularan virus di tengah masyarakat semakin menurun, seiring dengan menurunnya kasus baru Covid.

Berjaga – jaga berarti mengendalikan diri dari bebas beraktivitas di tengah pelonggaran. Dimana pun, kapanpun dan pada situasi apapun, tetap menaati protokol kesehatan dan ketentuan PPKM level yang sedang diberlakukan.

Waspada juga mengantisipasi ancaman gelombang ketiga Covid. Prediksi para ahli bahwa gelombang ketiga Covid pada akhir tahun ini perlu diantisipasi dengan menyiapkan segala sesuatunya sehingga lolos dari situasi terburuk. Itulah bentuk kewaspadaan yang perlu dilakukan di era sekarang.

Semoga kita dijauhkan dari segala macam virus, baik corona, varian Delta maupun varian lainnya. (jokles)

News Update