Hasil Akhir AFC CUP U-23: Australia Kalahkan Timnas Indonesia 3-2, Ketua PSSI Tetap Berikan Dukungan

Selasa 26 Okt 2021, 22:24 WIB
Timnas Indonesia.(PSSI)

Timnas Indonesia.(PSSI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim Nasional (Timnas) U-23 harus tumbang dari Australia di Kualifikasi Piala Asia U-23.

Indonesia harus kalah dari Australia 2-3 di Stadion Republican Central, Tajikistan, Selasa (26/10/2021).

Di babak pertama, Indonesia bermain imbang, namun pada paruh kedua akhirnya kapten Australia, Marc Tokich berhasil membobol gawang Timnas Indonesia yang dikawal Ernando Ari Sutaryadi, pada menit ke-52. Kedudukan 1-0 untuk Australia.

Gol tambahan Australia tercipta pada menit ke-58 oleh Patrick Wood, setelah memanfaatkan umpan Alessandro Lopane, yang sebelumnya menerima umpan terobosan Lachlan Brook.

Saat tinggal berhadapan dengan Ernando, Lopane memberikan bola kepada Patrick Wood yang tanpa kesulitan membobol gawang Ernando. Kedudukan 2-0 untuk Australia.

Namun harapan buat Indonesia muncul, ketika Witan Sulaeman mencetak gol spektakuler pada menit ke-68 babak kedua.

Dalam pengawalan ketat, Witan masih dapat melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti ke pojok kanan atas gawang Australia yang dikawal kiper Nicholas Suman, yang hanya dapat melongo menyaksikan lengkungan bola Witan menembus gawangnya. Skor kini 2-1 masih untuk keunggulan Australia.

Tapi lagi-lagi Indonesia lengah, Australia kembali memperbesar keunggulan pada menit ke-76 lewat gol Jacob Italiano, setelah ia melewati tiga pemain Timnas U-23 Indonesia. Kedudukan kini menjauh 3-1, masih untuk keunggulan Australia.

Ternyata mereka keliru. Striker Indonesia, Taufik Hidayat mencetak gol pada menit ke-84 memanfaatkan umpan Gunansar Mandowen.

Terkait hal itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan tetap memberikan semangat kepada Timnas Indonesia U-23 meski kalah dari Australia dengan skor 2-3.

Laga Kualifikasi Piala AFC U-23 tersebut berlangsung di Republican Central Stadium Dushanbe, Selasa (26/10/2021) malam.

Pada pertandingan tersebut kedua gol kemenangan Garuda Muda dicetak oleh Witan Sulaeman di menit ke-67' dan Taufik Hidayat pada menit ke-83'. Selanjutnya, Indonesia U-23 kembali melawan Australia pada 29 Oktober mendatang. (cr09)

Berita Terkait
News Update