Sebuah mobil menabrak pohon di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat pada Jumat (22/10/2021). (foto: ist)

Jakarta

Ya Ampun! Terlibat Kecelakaan Tunggal, Mobil Tabrak Pohon di Cengkareng hingga Ringsek

Jumat 22 Okt 2021, 11:44 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebuah mobil berwarna hitam dengan nomor polisi B 1153 BZM terlibat kecelakaan tunggal. Akibat menabrak pohon, korban mengalami luka-luka hingga mobil ringsek.

Kecelakaan mobil terjadi di Jalanm Kamal Raya, dekat Kampus Satyagana, Cengkareng, Jakarta Barat pada Jumat (22/10/2021).

Kanit Lantas Wilayah Jakarta Barat AKP Hartono memgatakan peristiwa terjadi pada dini hari sekitar pukul 02.30 WIB.

"Out Of Control (menabrak pohon). Kendaraan rudak pada bagian body depan ringsek," ujarnya dikonfirmasi Jumat.

Dikatakan Hartono, kejadian bermula saat pengemudi mobil berinisial C melaju dari arah Utara menuju ke arah Selatan di Jalan Kamal Raya.

"Mobil kemudian oleng ke kiri dan menabrak pohon," jelasbya.

Menurut Hartono, kecelakaan terjadi lantaran diduga sopir dalam keadaan mengantuk.

"Pengemudi alami luka memar pada bagian wajah. Penyebab kecelakaan karena pengemudi mengantuk," tuturnya.

Mobil dan pengemudi, dipasrikan Hartono, sudah dievakuasi dan ditangani petugas. (Cr01)

Tags:
kecelakaan mobil di CengkarengMobil terlibat kecelakaan tunggalMobil tabrak pohon di Cengkareng

Administrator

Reporter

Administrator

Editor